BITUNG, SULAWESION.COM – DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Bitung lempar sinyal mendukung Hengky Honandar sebagai Wali Kota 2024 mendatang.
Sinyal dukungan itu disuarakan Gerindra setelah menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Kantor KPU, Minggu (14/05/2023).
Lewat ye-yel, puluhan pengurus menyuarakan ‘Salam Indonesia Raya, Gerindra! Presiden, Prabowo! Wali Kota, Hengky Honandar!’.
Informasi yang berhasil dirangkum media ini, sikap partai berlambang kepala burung Garuda itu mengusung Hengky Honandar sebagai Wali Kota karena telah memperoleh dukungan dari sejumlah taipan (konglomerat).
Dari komposisi bacaleg Gerindra, beberapa nama seperti Randito Maringka dan Stenly Mario Pangalila yang saat ini menjabat anggota DPRD masuk dalam daftar. Keduanya dianggap bakal menjadi pendulang suara.
Selain Randito dan Stanly, ada juga sejumlah tokoh politik yang sempat ‘gagal’ bertarung Pemilu 2019 lalu. Yaitu, Djon Hamber, Ronny Boham dan Victor Tatanude.
Adanya figur-figur potensial di Gerindra itu, menyakinkan Rudolf Wantah Cs mampu menambah perolehan kursi di DPRD sebagai modal untuk mengusung Hengky Honandar dari Gerindra.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung Rudolf Wantah dalam keterangan pers menyatakan, berkas Bacaleg telah rampung dan diterima KPU.
Itu semua, katanya, tidak lepas dari kerja seluruh kader Partai Gerindra, terutama tim Aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (SILON) Partai Gerindra mempersiapkan berkas-berkas pendaftaran
Soal target, Rudolf menyatakan, tidak terlalu muluk-muluk, yakni empat kursi atau masing-masing Dapil satu kursi.
“Target kami, satu Dapil satu kursi atau satu fraksi. Kalau lebih dari itu, tentu kami syukuri dan peluang itu sangat terbuka,” kata Rudolf.
Peluang mendapatkan lebih dari empat kursi, kata dia, sangat terbuka. Mengingat komposisi Bacaleg di empat Dapil, menurutnya berpotensi untuk menambah perolehan kursi.
“Peluang menambah perolehan kursi ada. Apalagi ada sejumlah Bacaleg yang cukup berpengalaman seperti Ronny Boham dan Victor Tatanude,” tukasnya.
Berikut Bakal Calon Anggota DPRD Partai Gerindra Kota Bitung:
Dapil I (Kecamatan Maesa)
- Raymond Oentomo, ST
- Ronny Boham, S.Sos
- Fitria Langkau
- Yospendi, ST, S.Sos
- Yane Ratumbanua
Dapil II (Kecamatan Girian dan Madidir)
- Djon C. Hamber
- Pebby Maringka
- Anggelina A. Agustina S. Pandey
- Harry M. Tobangen, ST
- Stenly Mario Pangalila, S.Th
- Olha O. Londah
- Yani Ponengoh
- Heru Prasetyo
- Andretha Lumewang
- Mario Mawuntu
Dapil III, (Kecamatan Matuari, Ranowulu)
- Rudolf Wantah
- Asry Agus Pangalila
- Risma Masala
- Joel Jerry Lengkong
- Jaladri J. Bawotong
- Maria A. Mauli
- Hoogan J. Kaligis, SH
- Erto Joutje J. Jeldy Mengko
Dapil IV, (Kecamatan Aertembaga, Lembeh Selatan dan Lembeh Utara)
- Paulus D. Liemintang
- Randito Maringka
- Virna F. Nangoy
- Victor J. Tatanude
- Edwin Y.J. Podo
- Gratis Dessi T Suwono, S.Ak
- Aristarkus Ansa