S saat digiring Satgas Saber Pungli di Polres Bitung. (Fto/Ist)
BITUNG, SULAWESION.COM – Oknum pegawai di Kantor Syahbandar Perikanan Bitung berinisial S terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Satgas Saber Pungli, Sabtu (16/09/2023) sore.
Dari informasi yang berhasil dirangkum media ini, S terjaring OTT karena diduga menerima suap perizinan kapal dari sejumlah pengurus kapal di pelabuhan perikanan.
Dalam operasi tangkap tangan itu juga, tim saber pungli berhasil mengamankan barang bukti berupa uang tunai didalam amplop putih yang bertulis nama CV perusahaan serta dokumen daftar nama perusahaan dan kapal.
Terpantau media ini, S sementara menjalani menjalani pemeriksaan di Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Reskrim Polres Bitung.
Kasat Reskrim Polres Bitung, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Marcelus Yugo Amboro tidak menampik terkait OTT itu.
“Iya, sabar ya. Sementara pemeriksaan,” singkatnya.