MITRA,SULAWESION.COM-Dalam rangka berakhirnya tugas Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara James Sumendap,SH.MH dan Wakil Bupati Drs Jesaya Joke Legi yang tinggal beberapa hari lagi, maka Keluarga Besar Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksanakan pertemuan sekaligus syukuran sepuluh (10) tahun kepemimpinan Bupati James Sumendap dan Lima (5) tahun Wakil Bupati Wabub Jesaya Joke Legi.
Kegiatan dilaksanakan, Rabu (20/9/2023) bertempat di Aula SMPN 1 Tombatu dan dihadiri langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Mitra beserta jajaran Pemkab Mitra dan seluruh ASN Guru yang ada di Mitra.
Bupati Mitra James Sumendap (JS) sapaan akrabnya dalam sambutannya mengatakan bahwa sebagai Bupati Kabupaten Mitra, tugas dan tanggung jawabnya akan berakhir pada pekan depan. Untuk itu Bupati berpesan kepada seluru guru, baik kepsek ataupun pendidik agar terus melakukan tugas dan tanggung jawab sebagai pendidik dalam mengajar dan mendidik para siswa.
“Orang mengenal saya sebagai Bupati yang tegas dan disiplin. Tetapi dengan cara inilah Kabupaten Mitra semakin pintar dan cerdas,” ujar Bupati.
Diapun berjanji akan terus berjuang membela hak-hak para guru yang ada di Kabupaten Mitra, dana sertifikasi akan terus diperjuangkannya apa bila nantinya dirinya terpilih sebagai anggota DPR RI mendatang.
Dalam kegiatan tersebut pula dilaksanakan pemberian cendera mata dari Dinas Pendidikan Kabupaten Mitra kepada Bupati James Sumendap dan Wakil Bupati Jesaya Joke Legi.
Hadir dalam kegiatan ini wakil Bupati Mitra Drs Jesaya Joke Legi, Sekda Mitra David Lalandos, Asisten Tiga Elly Sangian, Kadis Diknas Sarah Kindangen, Sekretaris Dinas Noli Ratela, MPPS Kabupaten Mitra, para Guru serta undangan lainnya.