Kadispora saat membacakan sambutan Wali kota Tomohon mengaku sangat bersyukur karena dapat bersama-sama hadir dalam pembukaan Pertandingan Bola Voli Wali kota Cup Antar Jemaat dan Denominasi Gereja se-Sulut.
“Terima kasih kepada panitia pelaksana juga kepada para peserta yang mengambil bagian dalam kejuaraan ini. Pemerintah senantiasa memberikan dukungan bagi pihak-pihak yang bertekad
Karundeng berharap kegiatan ini akan semakin mempererat persatuan dan kesatuan yang telah terjalin baik serta menumbuh kembangkan setiap potensi Kota Tomohon, khususnya olahraga bola voli.
Jadikanlah kejuaraan ini sebagai ajang menunjukkan prestasi dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas. Tuhan memberkati kita sekalian serta memberkati Kota Tomohon yang kita cintai,” tandas Karundeng.
Hadir pada kegiatan tersebut, Kapolres Tomohon yang diwakili Kasat Bimas AKP Arie Hasan, Ketua BPMJ GMIM Nafiri Pangolombian Pdt. Christine Sampouw dan ketua panitia pelaksana, Stevi Najoan.