150 Orang Lulus Seleksi Tertulis Calon PPK di Kabupaten Mitra, Cek Nama-namanya Disini

MITRA,SULAWESION.COM-Seratus Lima Puluh (150) orang calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) diumumkan lulus seleksi tertulis oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra).

Pengumuman tersebut tertuang didalam pengumuman KPU Kabupaten Minahasa Tenggara Nomor : 256/SDM.02.1-Pu/7107/04/2024 Tentang Hasil Seleksi Tertulis Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Untuk Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur, Bupati Dan Wakil Bupati, Pada Kabupaten Minahasa Tenggara Tahun 2024.

Berdasarkan pengumuman KPU Mitra, dari 162 peserta yang mengikuti tes tertulis dengan sistem computer assisted test (CAT), 150 0rang dinyatakan lulus seleksi dan ada 12 orang dinyatakan tidak lulus.

Pengumuman tersebut ditandatangani langsung oleh Ketua KPU Mitra, Otnie  Tamod pada tanggal 9 Mei 2024.

Komisioner KPU Mitra  Lucky Mamahit Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan/Wakil Ketua Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM mengatakan sebanyak 150 calon anggota PPK dinyatakan lulus seleksi tertulis.

“Nantinya mereka calon PPK yang lulus tes seleksi tertulis akan mengikuti tes wawancara sesuai jadwal dan tahapan yang dilaksanakan dari tgl 11 s/d 13 Mei 2024 di Kantor KPU Kabupaten Minahasa Tenggara,” ucapnya, Kamis 9 Mei 2024.

Mamahit juga meminta agar nanti para calon anggota PPK yang akan mengikuti tes wawancara diharapkan hadir dengan pakaian untuk Laki – laki memakai kemeja putih lengan panjang, celana kain berwarna hitam dan  memakai sepatu, untuk Perempuan memakai  kemeja  putih  lengan  panjang,  rok kain berwarna hitam dan  memakai sepatu. Wajib membawa KTP, Kartu Pendaftaran juga Alat Tulis.

Informasi lebih lanjut perihal pelaksanaan wawancara dapat disampaikan melalui Sekretariat KPU Kabupaten Minahasa Tenggara atau juga bisa menghubungi 085234111165 (KIKI) dan 082190097892 (RHIA).

Untuk itu silahkan cek nama-nama dan jadwal lengkap Disini

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *