Maju Pilkada Boalemo, Darwis Moridu Resmi Kantongi Restu dari PDIP

Darwis Moridu saat mendaftarkan diri untuk maju Pilkada Boalemo 2024 ke DPC PDIP, Sabtu (11/5/2023). Foto Niya

BOALEMO, SULAWESION.COM – Darwis Moridu akhirnya mendaftarkan diri sebagai bakal calon Kepala Daerah Kabupaten Boalemo di Pilkada 2024.

Pada Sabtu (11/5/2024) Darwis Moridu telah resmi mengambil formulir pendaftaran di DPC PDI Perjuangan, yang berlangsung di Gedung Putra Tunggal.

Bacaan Lainnya

Momen tersebut disaksikan langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Boalemo Karyawan Eka Putra Noho.

Seperti diketahui sebelumnya, Darwis Moridu juga pernah menjadi Bupati Kabupaten Boalemo periode 2017-2022, dan pada Pilkada 2024 Ia kembali menyatakan siap maju untuk mencalonkan diri sebagai Bupati.

“Hari ini saya mendaftar penjaringan bakal calon Bupati di PDIP, kalau memang survey saya bagus berarti saya maju sebagai calon Bupati Boalemo,” lanjutnya

“100 persen saya siap maju untuk bertarung dan akan tetap membawa 14 program utama, untuk penambahan program nanti akan didiskusikan bersama calon Wakil Bupati,” pungkas Darwis

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *