Esok Ribuan simpatisan dan Relawan RK- FT Serbu KPU Mitra 

MITRA,SULAWESION.COM-Duet Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Ronald Kandoli – Fredy Tuda (RK-FT), tiba di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, sekira Pukul 06.10 WITA, Rabu (28/8).

Kedatangan duet calon pemimpin Paripurna  didampingi langsung Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH MH.
Satu hal yang pasti, sekembalinya duet RK-FT dari Jakarta keduanya telah mengantongi restu Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan untuk maju bertarung dalam pilkada 27 November mendatang.

Kesiapan duet RK-FT untuk maju sebagai calon pemimpin di Kabupaten Mitra, tergambar tatkala memasuki area Gunung Potong lokasi yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Minahasa. Keduanya disambut penuh sukacita oleh sejumlah pendukung, yang telah menunggu sejak Pukul 08.00 WITA.

Bahkan ketika sampai di Kediaman Ronald Kandoli White House RK di Kelurahan Nataan Kecamatan Ratahan, para tokoh agama langsung menggelar ibadah singkat sembari memanjatkan doa kiranya cita-cita besar duet RK-FT dapat terwujud.

Ungkapan terima kasih pun dihaturkan Ronald Kandoli atas kepercayaan dan amanah yang sudah diberikan kepadanya dan pasangan Calon Wakil Bupati Mitra Fredy Tuda.

“Terima kasih pertama-tama kepada Ketua Umum PDIP Ibu Megawati Soekarnoputri yang sudah memberikan kepercayaan lewat SK B 1 KWK kepada kami berdua. Terima kasih juga kepada Ketua DPD PDIP Sulawesi Utara sekaligus Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey serta Ketua DPC PDIP Mitra James Sumendap.

Tentunya apa yang kita perjuangkan dan harapkan ini tak bisa terwujud tanpa soliditas dan semangat gotong-royong bersama,” ujar Kandoli

Lanjut RK sapaan Akrabnya mengatakan dirinya percaya apa yang sudah diatur dan ditetapkan Tuhan. Sesungguhnya tak bisa digagalkan oleh siapapun. Dirinya percaya niat dan tujuan baik yang dimiliki, niscaya mampu membawa Kabupaten Mitra makin unggul, sejahtera dan hebat kedepannya.

“Dalam segala aspek saya sering melibatkan Tuhan. Jika Tuhan Sudah Membuka Pintu, Tidak Ada Satupun Yang Dapat Menutupnya. Begitupun, Jika Tuhan Mengangkatmu, Tidak Ada Satupun Yang Dapat Merendahkan, ujar Kandoli mengutip ayat alkitab.

Kiranya semua pengurus partai, mulai dari tingkat DPC, PAC, Ranting, organisasi sayap, simpatisan dan relawan. Torang bisa sama-sama satu hati, satu tujuan menuju kemenangan,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Mitra James Sumendap SH, MH mengajak seluruh barisan banteng hingga simpatisan RK-FT agar tegak lurus mengamankan instruksi partai lewat soliditas bergerak bersama mengawal pencalonan RK-FT.

“Yang sudah lalu itu dilupakan. Kita menatap masa depan dan cita-cita besar di depan. Sekali lagi, saya minta seluruh pengurus, kader, organisasi sayap, underbow hingga simpatisan. Satukan langkah dan hati untuk Rumah Kita For Torang,” tegas JS sapaan akrabnya.

Adapun diketahui, perpaduan duet Ronald Kandoli dan Fredy Tuda bisa disebut paripurna adalah komplit. Ronald Kandoli yang sebelumnya pernah menjabat sebagai top eksekutif di Kabupaten Mitra, yang kini juga dikenal sebagai pengusaha muda sukses di Sulut. Dipasangkan PDIP bersama Fredy Tuda, yang dikenal punya komitmen besar dalam pelayanan di aras pelayanan Pria Kaum Bapa GMIM.

Tak pelak, duet Ronald Kandoli-Fredy Tuda atau kerap disapa Rumah Kita For Torang, banyak diprediksi bakal melenggang mulus memenangkan Pilkada di Kabupaten Mitra Tahun 2024. Rencananya Pasangan RK-FT akan mendaftar ke KPU Mitra pada besok 29 Agustus 2024 dan diantar langsung oleh ribuan simpatisan dan PDIP.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *