Pj Bupati Mitra Bersama Awak Media Bahas Isu-Isu Strategis Seperti Penanganan Stanting dan Miskin Ekstrem

MITRA,SULAWESION.COM-Guna menjalin tali silahturahmi agar tidak terputus bahkan semakin kuat, Pj Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Dr Denny Mangala, M.Si mengadakan pertemuan tatap muka pertama bersama jurnalis yang berada di Kabupaten Minahasa Tenggara. Pertemuan ini digagas oleh Dinas Kominfo SP Mitra yang bertempat di D’Dapoer Ratahan, Kamis 24 Oktober 2024.

Dalam diskusi ini Pj Bupati didampingi oleh Sekretaris Daerah, Asisten 1 dan 3 menerima masukan dan kritikan dari awak media serta mebahas isu-isu strategis seperti penanganan stanting dan miskin ekstrem.

Pj Bupati mengungkapkan, pemerintah kabupaten Minahasa Tenggara akan terus menggencarkan berbagai program untuk menurunkan angka stanting dan miskin ekstrem.

“Program-program penurunan stunting kita sosialisasikan secara intensif di desa-desa yang ada di Mitra. Terutama daerah yang masuk zona merah miskin, karena biasanya stuntingnya juga tinggi,” kata Denny Mangala.

Ditambahkan, stunting tidak hanya terkait kesehatan dan asupan gizi 1.000 hari pertama kehidupan, tetapi juga menyangkut lingkungan.

Dalam kegiatan ini juga wartawan diberikan sesi tanya jawab dengan Pj Bupati Mitra, dan salah satunya dating dari wartawan senior yang bertugas di Mitra sekaligus ketua Jurnalis Minahasa Tenggara (JMT) Noldy Pangkerego.

Pangkerego menanyakan soal komitmen Pj Bupati terkait pemberantasan kemiskinan, khususnya dibidang bedah rumah atau rumah tak layak huni menjadi layak huni. Seperti yang dilakukan Disperkim dengen Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).

Dan Pj Bupati menjawab bahwa pemerintah tak hanya berkomitmen, tetapi konsisten dan secara continuity membangun dan mensejahterakan masyarakat.

Pj Bupati Mitra berjanji bahwa tentunya selama dia percayakan menjabat sebagai Pj Bupati Mitra semua masalah-masalah yang ada di Mitra yang salah satunya soal miskin ekstrem akan ditindaklunjuti dan menjadi perhatian khusus dari Pemkab Mitra.

Dia juga meminta kepada seluruh insan pers untuk dapa berkerjasama dalam mengawal semua program Pemkab Mitra agar terealisasi dengan baik.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *