Klaim Unggul di Pilkada Bolmut, Sirajudin-Adit Raih 34,7 Persen Suara

Pasangan Sirajudin-Adit Saat Mendaftar di KPU Bolmut. (Foto Fandri Mamonto)

BOLMUT,SULAWESION.COM– Penghitungan suara Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Bolmut tahun 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) telah selesai kemarin Rabu 27 November 2024.

Berdasarkan data yang didapat pasangan nomor urut 3 Sirajudin Lasena dan Mohamad Aditya Pontoh unggul pada Pilkada Bolmut 2024.

Bacaan Lainnya

Pasangan yang diusung PDI-P dan PPP ini mengklaim kemenangan 34,7 persen atau 18.556 berdasarkan hasil hitung cepat internal paslon dengan jargon SIAP ini.

Sedangkan diurutan kedua ada paslon nomor urut 4 Hamdan Datunsolang-Rafiq Pangau dengan perolehan suara 30,2 persen atau 16.115 suara.

Selanjutnya paslon nomor urut 2 Asripan Nani-Aktrida Datunsolang meraih 27,1 persen atau 14.476 suara. Dan terakhir ada paslon nomor urut 1 yaitu Suriansyah Korompot dan Ramses Rizal Sondakh dengan meraih 8,0 persen atau 4.301 suara.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *