SJL-MAP dan YSK Victory Menang di Kecamatan Kaidipang

Penghitungan suara tingkat Kecamatan Kaidipang Telah Selesai. Tampak papan informasi calon pada Pilkada Sulut dan Bolmut Yang Terpasang di TPS (Foto Fandri Mamonto)

BOLMUT,SULAWESION.COM– Hasil penghitungan suara Pilkada 2024 tingkat Kecamatan Kaidipang telah selesai Sabtu 30 November 2024. Hasilnya pasangan Sirajudin Lasena (SJL) dan Aditya Pontoh unggul di Kecamatan Kaidipang.

Pasangan calon bupati dan wakil Bupati nomor urut tiga tersebut meraih 4458 suara. Disusul pasangan Suriansyah Korompot dan Ramses Rizal Sondakh dengan raihan 2049 suara.

Bacaan Lainnya

Diurutan ketiga ada Asripan Nani-Aktrida Datunsolang. Paslon nomor urut dua ini meraih 1670 suara. Sedangkan Hamdan Datunsolang dan Mohamad Rafiq Pangau meraih 1421 suara.

Sementara itu untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulut paslon nomor urut satu Utara, Yulius Selvanus (YSK)-Victor Mailangkay unggul dari dua lawannya dengan meraih 4219 suara.

Diurutan kedua ada Steven Kandouw-Denny Tuejeh dengan meraih 3305 suara. Sedangkan pasangan Elly Lasut-Hanny Pajouw meraih 1960 suara.

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *