MAKASSAR, SULAWESION.COM – Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Makassar didapuk menjadi salah satu pemateri dalam Festival Generasi Makassar.
Festival Generasi Makassar merupakan kolaborasi antara Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar berkolaborasi dan MilenialFest.
Kegiatan ini digelar di Mahoni Hall Hotel Claro, Jl AP Pettarani, Makassar, Sabtu (13/8/2022).
Lebih dari 400 pemuda yang termasuk para peserta Duta Pemuda Makassar 2022 dan komunitas pemuda di Makassar dan sekitarnya turut hadir dalam kegiatan ini.
Kegiatan ini menghadirkan 12 narasumber pilihan dari berbagai bidang termasuk Kepala Dinas Pariwisata Muhammad Roem.
Mereka memberikan jawaban tantangan lintas generasi di masa depan yang semakin memberikan ruang untuk terus produktif dan tumbuh.
Peserta disuguhkan obrolan topik menarik yang terbagi dalam empat sesi, talkshow, inspiring speech, serta sharing session.
Dengan mengusung tema from local to global para peserta di berikan edukasi bagaimana menjadi generasi yang produktif serta cara menghadapi tantangan lintas generasi sehingga membawa generasi muda menjadi juara di masa depan.
Dalam kesempatan ini Muhammad Roem memberikan semangat kepada generasi muda di Makassar untuk lebih percaya diri dan meyakini bahwa kita semua bisa membangun Kota Makassar melalui Industri Kreatif.
Roem juga membahas mengenai tantangan pengembangan industri Pariwisata dan ekonomi kreatif.
Dalam kesempatan tersebut Roem meminta partisipasi aktif seluruh pemuda Makassar untuk pengembangan sektor tersebut.
Iyan Cahyadi | Guesman Laeta