Yulius Selvanus: Torang Samua Basudara, Kerjasama Demi Sulut Lebih Maju

Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus saat diwawancarai awak media di Kantor DPRD Provinsi, Selasa 4 Maret 2025. (Foto: screenshot siaran langsung ManadoPost)

MANADO, SULAWESION COM – “Torang samua basudara (kita semua bersaudara). Saatnya kita bekerja bersama demi Sulut yang lebih maju,” ucap Yulius Selvanus pada pidato pertamanya sebagai gubernur, Selasa (4/3/2025).

Yulius kini resmi berkantor di Kantor Gubernur Sulut usai dilakukannya serah terima jabatan atau sertijab dari Olly Dondokambey di Ruang Rapat Paripurna Kantor DPRD Provinsi.

Bacaan Lainnya

Selain menekankan persatuan, Yulius tampak bersyukur karena masyarakat Sulut menujukan sikap dewasa untuk memajukan Nyiur Melambai pasca pilkada serentak 2024.

“Kita bersyukur pilkada berjalan dengan baik. Masyarakat Sulut telah menunjukkan kedewasaan dalam berpartisipasi untuk kemajuan daerah,” ujarnya.

Yulius tidak menampik jika hak pilih masyarakat di pilkada 2024 digunakan dengan penuh tanggungjawab. Olehnya, amanat rakyat adalah pegangan dirinya bersama J Victor Mailangkay selaku wakil gubernur.

“Dengan rendah hati, saya dan Wakil Gubernur Victor Mailangkay menerima amanat dari rakyat Sulut. Kalian adalah pejuang sejati,” tambahnya sembari mengajak seluruh elemen masyarakat bersatu membangun daerah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *