Ini Bukti Kebersamaan Satgas TMMD dan Warga Terjalin Erat

Kebersamaan personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1310/Bitung dengan masyarakat. (Dokumentasi | Ist)

BITUNG, SULAWESION.COM – Kebersamaan personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1310/Bitung dengan masyarakat terus terjalin erat.

Salah satu wujudnya adalah kegiatan buka puasa bersama yang digelar di Masjid Ibadurrahman, Kelurahan Wangurer Barat, pada Minggu (16/03/2025) kemarin.

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Lettu Czi Hendri Satria.

Dalam suasana penuh kehangatan, personel Satgas TMMD duduk berbaur dengan masyarakat setempat, menikmati hidangan berbuka puasa yang telah disiapkan.

Lettu Hendri, kepada awak media menyebut bahwa kegiatan ini bukan sekadar berbagi makanan, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

“Kami ingin membangun kedekatan, bukan hanya dalam program fisik, tetapi juga dalam kehidupan sosial. Momen berbuka puasa ini menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi,” katanya.

Warga yang hadir mengapresiasi kebersamaan yang ditunjukkan oleh personel TMMD. Mereka merasa senang karena kehadiran TNI tidak hanya membantu pembangunan infrastruktur, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan.

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kepedulian TNI. Ini menunjukkan bahwa mereka benar-benar hadir untuk masyarakat,” kata Makmun.

Informasi yang dirangkum, Program TMMD ke-123 yang berlangsung di Kelurahan Wangurer Barat ini mencakup berbagai pembangunan infrastruktur, termasuk perbaikan jalan dan fasilitas umum lainnya.

Selain tugas utama dalam pembangunan, Satgas TMMD juga berupaya membangun kedekatan emosional dengan masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *