Tahunnya Para Petarung: Harus Solid!

Bupati Bolmut Sirajudin Lasena Saat Memberikan Sambutan pada Raker di Kecamatan Sangkub. (Foto Rahmat Tegila/Prokopim Pemkab Bolmut)

BOLMUT,SULAWESION.COM– Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Sirajudin Lasena didampingi wakil Bupati Aditya Pontoh memimpin Rapat kerja (Raker) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) bersama pemerintah Kecamatan Sangkub, Kamis 8 Januari 2026.

Rapat digelar di aula Kecamatan Sangkub yang dihadiri oleh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan pemkab Bolmut, pemerintah Kecamatan, pemerintah desa dan masyarakat di Kecamatan Sangkub.

Bacaan Lainnya
Rapat kerja di Kecamatan Sangkub. (Foto Rahmat Tegila/Prokopim Pemkab Bolmut)

Dalam rapat ini Bupati mengingatkan pelayanan pemerintahan harus tetap jalan ditengah tahun ‘ujian’.

Dirinya menyampaikan tahun ini tahunnya para petarung. Bupati meminta kepada jajarannya hingga ke pemerintah desa tidak boleh saling melemahkan.

“Dimana kita dihadapkan pada tantangan yang menuntut semangat juang dan ketangguhan seluruh aparatur,”ujarnya.

Bupati mengajak untuk Mengamankan kebijakan nasional dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab. Serta tidak memengaruhi kualitas pelayanan pemerintahan kepada masyarakat.

Sebaliknya, pelayanan publik harus tetap dipastikan berjalan optimal dan bahkan ditingkatkan.

“Tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan. Jika kita bersama dan solid,”kata Bupati.

Bupati pun menyampaikan sejumlah hal yang perlu mendapat perhatian dari sejumlah OPD. Baik pendidikan, kesehatan, pertanian, ketenagakerjaan, lingkungan hidup.

Ia mengatakan kalau ada kebijakan nasional harus dijalankan. Termasuk soal adanya pengurangan anggaran.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan