Mitra Raih Penghargaan UHC Pratama, Bupati Ronald Kandoli Tegaskan Komitmen Tingkatkan Layanan Kesehatan

JAKARTA,SULAWESION.COM-Bupati Minahasa Tenggara, Ronald Kandoli, menghadiri sekaligus menerima Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) bagi Kabupaten Minahasa Tenggara sebagai Pemerintah Daerah dengan Kategori Pratama dalam pencapaian UHC.

Penghargaan tersebut diserahkan dalam kegiatan Deklarasi dan Pencanangan Universal Health Coverage (UHC) serta Pemberian Penghargaan kepada Pemerintah Daerah Tahun 2026, yang digelar di Ballroom JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (27/1/2026).

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari pemerintah pusat atas komitmen dan kinerja Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara dalam menjamin akses layanan kesehatan yang merata bagi masyarakat melalui Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan.

                                                (Bupati Minahasa Tenggara, Ronald Kandoli)

Kabupaten Minahasa Tenggara dinilai memenuhi sejumlah kriteria utama dalam pencapaian UHC, yakni cakupan kepesertaan JKN mencapai 99 persen, tingkat keaktifan peserta di atas 80 persen, serta pembayaran iuran Peserta Bukan Penerima Upah dan Bukan Pekerja (PBPU-BP) oleh pemerintah daerah yang telah lunas hingga September 2025.

Bupati Ronald Kandoli menyampaikan bahwa capaian ini merupakan hasil kerja bersama seluruh pemangku kepentingan di daerah dan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan.

“Pemerintah daerah akan terus memperkuat serta meningkatkan kualitas layanan kesehatan demi kesejahteraan seluruh masyarakat Minahasa Tenggara,” ujar Ronald Kandoli.

Ia menegaskan, komitmen pemerintah daerah tidak hanya pada pemenuhan kepesertaan JKN, tetapi juga pada peningkatan mutu pelayanan kesehatan yang adil dan berkelanjutan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Ronald Kandoli turut didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Tenggara dr. Tommy Soleman, Kepala BPJS Kesehatan Mitra Nancy Tewu, Kepala Bagian Umum Dristy Tora, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Febry Lasut, serta Fredi Rolos.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan