Hengky Honandar (Dokumentasi – Yaser)
BITUNG, SULAWESION.COM – Peluang Gerindra untuk mengusung Hengky Honandar di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bitung 2024 makin tipis.
Pasalnya, partai besutan Prabowo Subianto itu bakal mengutamakan kader internal ketimbang calon dari luar partai.
Baca juga: Hengky Honandar Kantongi KTA Demokrat, PDI Perjuangan Respon Begini
Capaian 7 kursi di DPRD Kota Bitung memberikan ruang bagi Gerindra untuk menentukan calon sesuai kebutuhan dan situasi politik saat ini.
Kendati begitu, informasi yang berhasil dirangkum media ini Wakil Walikota Bitung itu sempat dipersiapkan karpet ‘merah’ oleh Gerindra beberapa waktu lalu.
“Hal itu berubah karena pak Hengky sudah punya Kartu Tanda Anggota (KTA) Demokrat,” ucap salah satu pengurus DPC Partai Gerindra Kota Bitung yang meminta namanya tidak di publikasikan dalam pemberitaan, Senin (06/05/2024) pagi.
Sumber juga mengatakan, peryataan ketua DPC Gerindra Kota Bitung beberapa waktu lalu belum mewakili semua pengurus. Mengingat, katanya, ada sebagian pengurus masih manuver dan berharap Hengky Honandar jadi calon dari Gerindra.
Tolok ukurnya, kata sumber, popularitas Hengky Honandar saat ini lebih memadai dan punya kekuatan seimbang dengan Maurits Mantiri. Meskipun demikian, sebutnya, ada juga sebagian besar mendorong Randito Maringka sebagai calon Walikota Bitung.
“Selain sebagai simbol partai, Randito dianggap paling ideal mengingat mempunyai rantai logistik yang panjang,” tegasnya.
Ia juga bercerita, tidak hanya nama Randito mencuat di partai berlambang kepala burung Garuda itu. Ia menjelaskan, nama Joseph Keon Maringka juga paling sering muncul sebagai kandidat.
“Untuk saat ini pak Hengky masih punya 2 peluang dan kesempatan maju dari partai Gerindra. Pertama keluar dari Demokrat, dan berikutnya tetap di partai Demokrat tapi mencalonkan diri sebagai Wakil Walikota Bitung,” tukasnya.