Lady Joke Lumantow Ucapkan Terima Kasih ke Rakyat Bitung Usai Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD

Lady Joke Lumantow usai dilantik kembali jadi anggota DPRD Kota Bitung. (Dokumentasi | Yaser Baginda)

BITUNG, SULAWESION.COM – Lady Joke Lumantow terpilih kembali menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bitung periode 2024 – 2029.

Lady Joke Lumantow dilantik bersama 29 anggota DPRD lainnya yang berlangsung di Gedung A Kantor DPRD Kota Bitung, Senin (12/8/2024) pagi.

Bacaan Lainnya

Lady Joke Lumantow menyampaikan rasa terimakasihnya pada masyarakat khususnya masyarakat kecamatan Madidir – Girian.

Baca juga: Sosok Geraldi Mantiri yang Saat Ini Jabat Pimpinan DPRD Bitung Sementara

“Saya sangat berterimakasih pada seluruh masyarakat yang sudah bersedia memilih dalam kontestasi Pileg 2024 kemarin sehingga saya terpilih kembali menjadi anggota DPRD Kota Bitung untuk yang ke 2 kalinya,” ucap Lady.

Tidak hanya ucapan terimakasih, Ketua Partai DPC Demokrat Bitung itu juga berjanji akan bekerja mengemban amanah rakyat dengan jujur dan menjadi penyambung lidah dari masyarakat kepada pemerintah.

“Saya akan berusaha lebih baik tentunya untuk menjadi wakil rakyat yang amanah dan mampu menjadi penyambung dari aspirasi masyarakat di daerah khususnya di dapil saya dan umumnya di Kota Bitung,” tegasnya.

Lady mengaku ada beberapa pekerjaan yang menjadi prioritasnya di periode yang baru ini. Terutama, kata Lady, menempatkan anggota DPRD dari partai Demokrat ke dalam posisi-posisi strategis dalam komisi.

Penempatan anggota DPRD di tempat strategis dianggap penting oleh pengusaha perikanan sukses di Bitung itu.

“Tentunya hal tersebut penting, agar supaya dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat dapat terwujud dalam berbagai aspek,” tukasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *