BITUNG, SULAWESION.COM – Perusahan Daerah (Perumda) Air Minum Duasudara Bitung menyalurkan gaji 13 ke seluruh karyawan, Jumat (09/06/2023).
Direktur Perumda Air Minum Duasudara Bitung Alfret Salindeho melalui Humas Hezky Goni mengaku, pemberian gaji 13 pertama kali dilakukan. Di tahun-tahun sebelumnya, kata Hezky, tidak diberlakukan.
“Dasar dari pemberian gaji 13 ini setelah disetujui oleh Kuasa Pemegang Modal (KPM) dalam hal ini Wali Kota Bitung,” katanya.
Ia juga menjelaskan, dalam sejarah PDAM baru kali ini karyawan mendapatkan gaji 13 karena perbaikan kinerja Perumda Air Minum Duasudara secara menyeluruh.
“Ini bagian dari perbaikan kinerja kita. Baik itu dari sisi pelayanan kepada pelanggan maupun kinerja keuangan,” beber Hezky.
Semoga melalui pemberian gaji 13 ini, kata Hezky, diharapkan dapat meningkatkan kinerja seluruh karyawan yang tentunya akan berdampak pada pelayanan kepada masyarakat konsumen.
“Tentunya pak DIrektur berharap seluruh karyawan dapat meningkatkan kinerja agar lebih baik kedepan,” tukasnya.
Diketahui, jumlah karyawan yang menerima gaji 13 ada 169 karyawan sudah termasuk tenaga kontrak dan harian.