Sejumlah Pengurus Gerindra Bitung Tak Dukung Yulius Selvanus Komaling?

Pengurus Gerindra Bitung dalam kegiatan pendaftaran pencalonan Walikota dan Wakil Walikota Bitung. (Dokumentasi Yaser)

BITUNG, SULAWESION.COM – Partai Gerindra Sulawesi Utara (Sulut) beri sinyal mengusung Yulius Selvanus Komaling sebagai Gubernur di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.

Sinyal Gerindra akan tetap mengusung Yulius ditegaskan oleh Ketua Umum Gerakan Prabowo 08, Nancy Angela Hendriks dalam memberikan keterangan ke sejumlah media beberapa hari lalu.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Gerindra Bitung Bereaksi Begini Soal Hengky Honandar Belum Pasti Dicalonkan

“Mulai hari ini, saya menyampaikan arahan dan perintah langsung dari pak Prabowo meminta kepada seluruh kader dan pengurus partai Gerindra di Sulut untuk bersama-sama memenangkan Yulius Selvanus Komaling sebagai calon Gubernur,” tegas Nancy.

Nancy juga menjelaskan, Yulius Selvanus Komaling sudah di tunjuk langsung oleh ketua umum partai Gerindra.

“Makanya hari ini saya menyatakan dalam waktu dekat surat rekomedasi untuk Yulius Selvanus Komaling akan dikeluarkan oleh DPP,” katanya.

Meski demikian, penegasan Ketua Umum Gerakan Prabowo 08 itu belum sepenuhnya di dengar oleh pengurus Gerindra.

Contohnya di Kota Bitung. Sejumlah pengurus Anak Cabang partai Gerindra mengaku hanya fokus untuk Pilkada Bitung. Yakni, memenangkan Randito Maringka.

“Untuk Gubernur, kami tidak mengurus itu,” kata salah satu pengurus anak cabang saat ditemui media ini, Rabu (12/6/2024) pagi.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung Ronny Boham menjelaskan, sebelumnya pengurus partai dari tingkat jajaran DPD, DPC, ranting dan anak ranting telah mendapatkan instruksi tersebut.

“Instruksi itu disampaikan pada 3 Juni 2024 lalu oleh Conny Rumondor,” katanya.

Dalam penyampaian Conny, kata Ronny, agar pengurus mengamankan informasi terhadap penyampaian bakal calon yang harus didukung oleh jajaran kader partai Gerindra yaitu, Yulius Selvanus Komaling – Tatong Bara.

“Kalau ada kader partai Gerindra yang tidak mendukung, saya pikir itu keliru. Karena Gerindra satu garis kumando yang harus ditegakan oleh seluruh kader,” tukasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *