BITUNG, SULAWESION.COM- Senator Stefanus BAN Liow apresiasi program Bulan Cinta Laut (BCL) yang dijalankan Wali Kota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota Bitung, Hengky Honandar.
Menurut Liow, gerakan BCL merupakan gerakan yang digagas oleh Kementrian Kelautan dan Perikanan dalam rangka membangun kesadaran untuk mewujudkan laut yang bebas dari sampah, yang merupakan implementasi ekonomi biru dengan lima strategi hingga 25 tahun ke depan.
“BCL hadir di tengah masyarakat pesisir khususnya nelayan dalam membangun kesadaran betapa pentingnya menjaga laut agar tetap sehat, bebas dari sampah demi keberlanjutan sumberdaya alam di dalamnya untuk generasi nanti. Karena laut sehat, ikan melimpah dan kesejahteraan masyarakatpun meningkat,” kata Liow dalam rapat kerja anggota Komite II DPD RI bersama Menteri KKP yang digelar di Perlemen Senayan, Jakarta, Selasa (07/03/2023).
Di Sulut, menurutnya, gerakan BCL yang aplikasikan Wali kota dan Wakil Walikota Bitung patut di contohi. Pasalnya, mereka mampu mengedukasi kesadaran nelayan dan masyarakat pentingnya menjaga ekosistem laut.
“Pak Maurits dan Hengky itu berhasil dalam membangun kesadaran masyarakat untuk mewujudkan laut yang bebas dari sampah,” tukasnya.
Diketahui, Senator Stefanus BAN Liow sebagai Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).