Wali Kota Bitung Lantik Pengurus PWRI dan Kerta

wali kota Bitung Maurits Mantiri usai melantik pengurus PWRI dan Kerta.

BITUNG, SULAWESION.COM – Wali Kota Bitung Maurits Mantiri lantik pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) dan Kerukunan Wanita (Kerta) Wredatama Kota Bitung masa bakti 2023-2028 di Ruangan Sarundjang Pemkot Bitung, Rabu (15/03/2023) kemarin.

Bacaan Lainnya

Wali Kota Bitung Maurits Mantiri dalam sambutannya mengatakan, PWRI adalah wadah berkumpulnya para purna ASN. Pengurus dan anggota, katanya, merupakan insan-insan yang sudah pernah terlibat serta berkiprah memberikan jasa yang besar, khususnya bagi masyarakat dan pemerintah.

“Kolaborasi dan sinergitas dalam membangun negeri ini masih sangat kami harapkan. Sebab, pengurus PWRI merupakan purna ASN yang memiliki pengalaman, kompetensi, kapasitas, dan kapabilitas yang sangat luar biasa ketika aktif sebagai ASN selama bertugas,” ungkap Mantiri.

Selain itu, Wali Kota Bitung juga menambahkan, PWRI adalah contoh nyata dalam bentuk pengabdian tiada batas dari para senior purna ASN dalam memberikan kontribusinya bagi masyarakat dan pemerintah.

“Selamat dilantik pengurus Wredatama Republik Indonesia (PWRI) dan Kerukunan Wanita (Kerta) Wredatama Kota Bitung masa bakti 2023-2028. Semoga dapat memberikan hal-hal positif kedepan.” tukasnya.

Diketahui, PWRI atau Persatuan Wredatama Republik Indonesia adalah organisasi kemasyarakatan yang menghimpun purnabakti pegawai negeri sipil di Indonesia.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *