Lagi dan lagi di Bolmut, Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Jalan Ini

Tampak mobil yang diduga mengalami kecelakaan. (Dok Sulawesion)

BOLMUT,SULAWESION.COM– Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalan trans Sulawesi tepatnya di desa Saleo, Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Minggu 19 Januari 2025.

Tampak pantauan media ini mobil roda empat terlihat sebagian tertutup terpal dan telah terpasang garis polisi. Sementara itu terlihat tanda roda kendaraan.

Bacaan Lainnya
Mobil yang mengalami kecelakan.

Diduga kuat kendaraan ini mengarah ke Manado jika melihat tanda roda ban mobil. Sementara itu diketahui lokasi ini sering terjadi kecelekaan lalu lintas.

Menurut keterangan warga yang sering melintas di area ini. Lokasi ini sering terjadi kecelakaan. Sehingga diharapkan para pengendara berhati-hati. Apalagi musim penghujan saat ini.

Diduga tanda ban mobil saat mengalami kecelakaan.

Dimana Sabtu 11 Januari 2024 kecelakan lalu lintas terjadi di desa Saleo, Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolmut yang diduga melibatkan mobil truk dan sepeda motor.

Kecelakan lalu lintas di desa Saleo, Bolangitang Timur Yang Terjadi Pada Sabtu 11 Januari 2025. (Dok FB Vera)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *