Pemerintah Desa Bolangitang Serahkan Bantuan Susu Kepada 55 Balita

Pemerintah desa Bolangitang menyalurkan bantuan makanan tambahan kepada penerima. Tampak beberapa bantuan yang ada di kantor desa Bolangitang. (Dok pemdes Bolangitang)

BOLMUT,SULAWESION.COM- Upaya meningkatkan gizi anak dan mendukung program pemerintah dalam mencegah stunting. Pemerintah desa Bolangitang, Kecamatan Bolangitang Barat menyalurkan bantuan makanan tambahan.

Makanan tambahan ini diserahkan kepada 55 anak balita, dua ibu hamil dan 80 lansia. Makanan tambahan ini berupa susu, biskuit, telur dan buah seperti apel, semangka, melon.

Program ini dituangkan melalui anggaran dana desa tahun 2024 dengan penyaluran tahap satu di kantor desa Bolangitang.

Kepada desa Bolangitang Samsudin Fatta mengatakan bantuan makanan tambahan selalu ada dalam programnya setiap tahun. Sehingga ini dapat bermanfaat bagi penerima.

“Kami terus mendukung program pemerintah daerah dalam meningkatkan gizi pada anak,”kata Sangadi beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Bupati Bolmut Sirajudin Lasena mengatakan terkait gizi anak perlu adanya intervensi gizi spesifik yang meliputi kecukupan asupan makanan dan gizi, pemberian makanan, perawatan, pola asuh dan pengobatan infekasi penyakit.

Selanjutnya ada Intervensi gizi sensitif mencakup peningkatan akses pangan bergizi, peningkatan kesadaran, komitmen dan praktik pengasuhan ibu dan anak.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *