BOLMUT,SULAWESION.COM– Wakil Bupati (Wabup) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Aditya Pontoh melakulan kunjungan ke dinas perikanan Bolmut, Kamis 10 April 2025.
Kunjungan ini merupakan bagian dari langkah pemkab Bolmut yang dipimpin oleh Bupati Sirajudin Lasena dan wakil Bupati Aditya Pontoh dalam memanfaatkan potensi sektor kelautan dan perikanan Bolmut.
Kepala dinas perikanan Bolmut Irawati Ratusmanga mengatakan wakil bupati berkunjung ke dinas perikanan membicarakan dan membahas kegiatan-kegiatan yang menunjang program strategis nasional.
Disamping data produksi yang diminta. Direncanakan juga akan ada balai benih Ikan (BBI) di Kabupaten Bolmut.
“Yang dapat menyediakan benih ikan yg baik untuk digunakan dalam pembudidayaan,”ujarnya.
Wabup juga membahas soal bagaimana perikanan budidaya dan potensi yang ada di Bolmut.
Sebelumnya, wakil Bupati Bolmut Aditya Pontoh mengatakan dirinya akan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam hal mengumpulkan data dan berdiskusi dengan OPD.
Hal ini penting agar setiap program yang dijalankan Pemda benar-benar sesuai kebutuhan masyarakat. Misalnya dinas perikanan harus benar-benar tahu apa yang dibutuhkan nelayan.
Sementara itu sesuai data dinas perikanan Bolmut pada tahun 2024 produksi perikanan tangkap mencapai 5805 ton. Dengan produksi ikan terbanyak dari teri hitam mencapai 978.725 Kg.
Untuk produksi perikanan budidaya tahun 2024 mencapai 121.967 Kg. Dan tahun 2025 sampai Maret 33.725 kg.
Berikut lima besar jenis ikan Produksi perikanan tangkap di Bolmut pada tahun 2024.
Teri Hitam: 978.725 Kg
Teri Putih: 895.598 Kg
Cakalang: 621.765 Kg
Tongkol: 434.673 Kg
Tude: 386.251 Kg
Sumber dinas perikanan Bolmut tahun 2024