Sangadi di Boltim Ikut Bimtek PPPSDM, Chandra Modeong: Sangat Bermanfaat

Foto bersama para Sangadi dan Camat Kotabunan Idrus Paputungan di acara Bimtek PPPSDM. Bimtek yang digelar di Kota Manado ini berlangsung tanggal 25-28 Mei 2025. (Foto: Ist)

BOLTIM,SULAWESION.COM – Para Sangadi (Kepala Desa) di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPPSDM).

Bimtek tersebut digelar di salah satu hotel di Kota Manado pada tanggal 25 Mei hingga 28 Mei 2025.

Bacaan Lainnya

Beberapa sangadi kepada media ini mengatakan, Bimtek tersebut sangat penting karena menyangkut program yang saat ini sedang digenjot secara berjenjang oleh pemerintah.

“Bimtek dari PPPSDM ini mengenai tata kelola program ketahanan pangan yang bebas korupsi untuk mendukung program makan bergizi gratis melalui penguatan ekonomi dan manajemen keuangan desa serta pembentukan dan manajemen Koperasi Desa Merah Putih sesuai Inpres nomor 9 tahun 2025. Jadi Bimtek ini sangat bermanfaat,” sebut Chandra Setiawan Modeong, Sangadi Buyat Satu Kecamatan Kotabunan.

Sementara itu, berdasarkan surat undangan yang ditandatangani oleh Ketua PPPSDM, Abbas Andi Abid, menjelaskan bahwa Bimtek ini diharapkan memberikan pemahaman menyeluruh mengenai regulasi terbaru strategi pencegahan korupsi dan praktik-praktik pengelolaan keuangan desa yang transparan.

“Selain itu, kegiatan ini pula akan menjadi media integrasi antara program makan bergizi gratis dengan pemberdayaan ekonomi lokal, misalnya dengan melibatkan petani lokal, pelaku UMKM desa, serta unit usaha BUMDes dalam penyediaan bahan pangan yang berkualitas dan terjangkau,” demikian tertulis dalam undangan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan