KOTAMOBAGU.SULAWESION.COM-Sejumlah shelter atau tempat pemberhentian bus telah difungsikan guna menunjang layanan Bus gratis dalam kota bagi warga Kotamobagu, Rabu (9/11/2022).
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kotamobagu Usmar Mamonto menjelaskan, jumlah shelter yang disediakan Pemerintah Kota Kotamobagu sebanyak 22 shelter.
Layanan Bus gratis ini nantinya akan melalui rute yang sudah diatur untuk menunjang mobilisasi warga Kotamobagu, yakni dengan melewati 22 shelter yang ada,” ujar Usmar.
Usmar menambahkan bagi warga Kota Kotamobagu bisa memanfaatkan layanan Bus ini secara gratis.
Nanti warga bisa memanfaatkan shelter yang sudah ada, karena nantinya bus ini akan berhenti di setiap shelter untuk memudahkan naik turun penumpang.
“Ada lima Bus yang akan beroperasi sesuai dengan rute yang sudah ditentukan,” pungkasnya.