Grand Final di Kotamobagu, ODSK: Nyong-Noni Sulut Siap Songsong Indonesia Emas 2045

Malam Grand Final Nyong dan Noni Sulut 2024 di Hotel Sutan Raja, Kota Kotamobagu, Sabtu 14 September. (Foto: Adi Sururama)

KOTAMOBAGU, SULAWESION.COM – Ajang bergengsi di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), yakni Pemilihan Nyong dan Noni 2024 menghentak tanah Bolaang Mongondow Raya.

Perhelatan Malam Grand Final Nyong dan Noni Sulut 2024 di Hotel Sutan Raja, Kota Kotamobagu, Sabtu (14/9/2024), diikuti 20 peserta yang merupakan pemenang duta pariwisata dari kabupaten/kota se-Sulut.

Bacaan Lainnya

Mereka adalah putera-puteri terbaik daerah yang mempunyai dedikasi, dan pengetahuan luas dalam upaya mempromosikan potensi sumber daya daerah.

Asisten II Setdaprov Sulut Bidang Kesejahteraan Rakyat, Tahlis Galang saat membacakan sambutan Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (ODSK) menyampaikan, bahwa kontestasi nyong dan noni 2024 menghidupkan talenta-talenta generasi muda.

Sejak kali pertama diadakan pemilihan nyong dan noni sejak di 1973 oleh Pemprov Sulut, ajang yang sudah ke 51 kali ini, merupakan malam final perdana yang diselenggarakan di Kota Kotamobagu.

Suksesnya pelaksanaan malam Grand Final Nyong dan Noni Sulut 2024, tidak lepas daripada peran dan dukungan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi dr Kartika Devi Kandouw -Tanos.

“Lebih dekat menyaksikan talenta generasi muda di Sulut,” ucap Tahlis.

Di sambutan tersebut, tersirat pesan mendalam ODSK, yakni pemilihan nyong dan noni Sulut merupakan momentum penting untuk mempersiapkan generasi muda sebagai duta pariwisata, kebudayaan, dan nilai-nilai luhur daerah.

Generasi muda Sulut yang dimaksud adalah mereka yang akan mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045 mendatang.

“Mereka yang tampil, merekalah yang akan memimpin Provinsi Sulut maupun pemerintahan kabupaten/kota di tahun 2045,” pesan ODSK.

“Kita akan menyaksikan kapasitas dan talenta muda, bahwa kita yakin, Sulut akan mencapai generasi emas tahun 2045,” sambungnya.

Grand final pemilihan nyong dan noni Sulut 2024 yang digelar di Kota Kotamobagu sarat akan kompetisi, sekaligus penilaian yang sangat komplit.

ODSK tampak optimis, dalam membangun Provinsi Sulut yang menjadi impian besar pemerintah dan masyarakat untuk mengharumkan daerah di kancah internasional maupun internasional.

“Semoga malam ini menjadi cahaya baru, kebahagiaan yang menyaluti semangat baru membangun Sulut. Impian besar yang sedang dirajut, impian yang sedang diwujudkan. Mengharumkan nama Sulut, sebagai lentera di persada nusantara bahkan di tingkat dunia,” tandasnya.

Selain itu, ODSK menyampaikan terima kasih kepada Penjabat Kotamobagu Abdullah Mokoginta yang telah memfasilitasi seluruh rangkaian perhelatan malam grand final nyong dan noni Sulut 2024.

Berikut 20 peserta pemilihan nyong dan noni Sulut 2024:

1. Kota Bitung satu pasang
2. Kabupaten Minahasa Utara (Minut) satu noni
3. Kota Manado dua pasang
4. Kota Tomohon satu pasang
5. Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) satu Pasang
6. Kota Kotamobagu satu pasang
7. Kabupaten Minahasa satu pasang
8. Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) satu pasang
9. Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) satu pasang
10. Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) satu noni

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *