KPU Kotamobagu Gelar Rakor Persiapan Pemutakhiran Data Pemilih Pilkada 2024

Rapat koordinasi (rakor) dalam rangka persiapan pemutakhiran data pemilih untuk pilkada 2024 yang dilaksanakan di gedung Lembah Bening Sinindian Kotamobagu, Jumat 14 Juni 2024. (Foto: Darwis Bado)

KOTAMOBAGU, SULAWESION.COM – KPU Kotamobagu menggelar rapat koordinasi (rakor) dalam rangka persiapan pemutakhiran data pemilih untuk pilkada 2024 yang dilaksanakan di gedung Lembah Bening Sinindian Kotamobagu, Jumat (14/6/2024).

Acara tersebut dibawakan langsung Ketua Divisi Perencanaan Data Dan Informasi KPU Kotamobagu Heriana Amir sebagai pemateri.

Bacaan Lainnya

“Rakor hari ini merupakan persiapan simulasi coklit oleh pantarlih sesuai harapan mengikuti regulasi yang ada” ujar Heriana.

Pencocokan dan penelitian (coklit) akan berdampak pada badan adhoc seperti meningkatkan aspek kognitif, afektif dan psikomotorik di lapangan. Pantarlih akan bertugas mulai tanggal 24 juni nanti sesuai coklit dan data regulasi yang ada.

Bimtek untuk simulasi coklit rencananya akan dilaksanakan besok Sabtu (15/6/2024) hingga Minggu (16/6/2024) di Hotel Sutan Raja Kotamobagu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *