Peringati HUT RI ke-77, Ansor dan ISNU Kotamobagu Ziarah ke Makam Raja Loloda Mokoagow

Ansor dan ISNU Kotamobagu saat ziarah ke Makam Raja Loloda Mokoagow. Foto HM

KOTAMOBAGU,SULAWESION– Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77, Gerakan Pemuda Ansor dan Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kotamobagu melakukan ziarah ke makam Loloda Mokoagow, Rabu (17/8/2022).

Menurut Ketua Ansor Kotamobagu, Hamri Mokoagow, Loloda Mokoagow merupakan Raja Mongondow 1640-1690.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, Raja Loloda adalah raja yang dalam catatan sejarahnya punya pengaruh besar sejajar dengan Kesultanan Ternate, Kesultanan Makasar, dan Kerajaan Mongondow, (Raja Manado oleh sejarawan Minahasa).

Raja Mokoagow salah satu yang punya peran dalam pengusiran Spanyol di Utara Sulawesi.

“Ziarah ini sebagai spirit lokal bagaimana kita semua merawat sejarah masa lalu untuk menentukan peradaban di masa depan,” tukas Hamri.

Komisioner KPID Sulut ini mengucapkan sukur kepada orang tua adat di Poyowa Hi. Masdar Mokoagow, dan Pusat Studi sejarah Mongondow, PS2BMR pimpinan Sahabat Murdiono Mokoginta dan Wahyu andu yang telah memandu ziarah serta memberikan catatan sejarah.

“Sejarah itu sangat penting bagi bangunan peradaban bagi Ansor dan Ps2BMR sangat konsen untuk itu,” ujar Mokoagow.

Ziarah ini diawali dengan konvoi kebangsaan oleh kader Ansor Banser dan ISNU Kotamobagu. Tampak hadir Ketua ISNU, Abdul Gafur Makalalag, S.HI, MH.

 

Nux Buhang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *