MAKASSAR,SULAWESION.COM- Pengurus Masjid Nurul Fitrah Mangga Tiga Kelurahan Pacerakkang, Kota Makassar menggelar kegiatan yang mengundang antusiasme tinggi dari masyarakat setempat.
Kegiatan tersebut dalam rangka memanfaatkan hari libur dengan menyelenggarakan khitanan atau sunnat massal secara gratis di halaman Minggu, (2/7/2023).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Ketua Pengurus Masjid Nurul Fitrah, dr. Sulaeman, serta perwakilan dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, pihak RT dan RW setempat.
Khitanan massal ini merupakan hasil kerjasama antara Pengurus Masjid Nurul Fitrah dengan Ikatan Mahasiswa Muhammadiah (IMM) Komisariat Fakultas Kedokteran UNHAS (FKUH) Makassar dan Ikatan Remaja Masjid Nurul Fitrah (IRMANUF).
Menurut ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Nurul Fitrah Mangga Tiga Pacerakkang dr. Sulaeman, kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja Seksi Sosial Pengurus Masjid Nurul Fitrah.
“Jadi tunuan utama kegiatan ini adalah untuk memberikan pelayanan sosial kepada masyarakat dan mengedepankan nilai-nilai keagamaan dalam pembinaan iman dan taqwa,” katanya.
Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan khitanan massal ini sangat terlihat, dengan lebih dari 60 peserta anak-anak yang turut serta.
“Bahkan, saat proses kegiatan berlangsung, masih ada warga yang datang membawa anaknya untuk mendapatkan khitanan, meskipun panitia awalnya hanya menyiapkan kuota sekitar 50 orang,” ungkapnya.
Namun, berkat kerja keras panitia dan pengurus masjid, peserta tetap berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Salah seorang warga yang anaknya mengikuti kegiatan khitanan massal ini mengungkapkan apresiasinya terhadap panitia dan pengurus masjid.
“terima kasih atas kegiatan sosial yang sangat membantu bagi warga yang ingin melakukan khitanan, terlebih lagi kegiatan ini diadakan pada hari libur sekolah. Saya berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya,” bebernya.
Kegiatan khitanan massal ini juga menjadi salah satu bentuk partisipasi masjid dalam program pembinaan iman dan taqwa masyarakat.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, masjid berperan aktif dalam memperkuat hubungan antara umat Muslim dengan Allah SWT, serta membangun semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.
Dengan suksesnya kegiatan khitanan massal ini, Pengurus Masjid Nurul Fitrah Mangga Tiga Kelurahan Pacerakkang memberikan contoh positif bagi masjid-masjid lainnya untuk melibatkan diri dalam kegiatan sosial yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Semoga kegiatan semacam ini terus berlanjut dan semakin menguatkan rasa persaudara.