MANADO– Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) kembali menggelar Talk Show secara offline bersama masyarakat Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara.
Kegiatan bertajuk “Belajar Literasi Digital bersama Gereja untuk Menciptakan Netizen Berakhlak Mulia” ini akan berlangsung pada Selasa, 27 Juni 2023 melibatkan jemaat Gereja Pantekosta.
Adapun narasumber dalam kegiatan ini antara lain Steven Evans Liouw, Kepala Dinas Komonfo Provinsi Sulawesi Utara, Yosi Mokalu, Ketua Umum Siber Kreasi, dan Quido Kainde, ST., MM., MT., Narsum TOT Kemenkominfo RI.
Dalam presentasinya nanti, Steven akan membahas tentang bagaimana menjadi masyarakat digital yang berkebudayaan Indonesia, bagaimana membangun perilaku netizen yang sesuai pancasila, dan apa yang dimaksud dengan masyarakat digital berbudaya indonesia, dan bagaimana cara menciptakannya.
Sementara itu, narasumber Yosi Mokalu, akan mengajak peserta untuk bagaimana menjadi bijak berinteraksi di dunia Digital dengan mengedepankan Etika Digital.
Ia juga akan mengatakan bagaimana menjadi cerdas dalam berinternet, dan menggunakan logika untuk bedakan fakta dan hoaks.
Tak lupa ia juga akan membagikan tips untuk memilih informasi yang harus dibagikan, agar konten selalu positif.
Sedangkan Quido Kainde, akan membahas topik tentang pentingnya digital skill untuk belajar agama di dunia digital
(kecakapan digital).
Pemahaman dasar mengenai digital skill untuk jemaat gereja agar menjaga nilai positif saat berdakwah atau menyebarkan ilmu agama, bagaimana berkomunikasi, menyampaikan pendapat, memposting konten mengenai nilai dan ajaran Kristen, mengenali berbagai jenis aplikasi, platform belajar alkitab dan tips memanfaatkannya, adalah beberapa poin yang akan ia sampaikan.
Tak seperti sebelumnya, kali ini kegiatan Perkemahan Remaja dan Pemuda GPdI Sulawesi Utara ini akan berlangsung secara offline di Pabtecostal Center Buha Manado, dan akan dipandu oleh Josiah Awuy.
Untuk diketahui pada 2023 ini, Kominfo memfokuskan kegiatan Literasi Digital di wilayah Sulawesi dan sekitarnya. Sejak Februari tahun ini, pihak penyelenggara sedikitnya telah melaksanakan puluhan kegiatan serupa dan memfokuskan kegiatan di beberapa kabupaten di Sulawesi Tengah. Dan kali ini, penyelenggara menyasar komunitas-komunitas di Sulteng.
Sejak 2021, Kominfo telah melaksanakan kegiatan Literasi Digital kepada 14.641.097 orang. Pada tahun 2022 juga menargetkan 5.500.000 orang. Kominfo menargetkan kegiatan ini bisa menyasar 50 juta orang penduduk Indonesia pada tahun 2024.
Karena itu, dibutuhkan penyelenggaraan Kegiatan literasi digital yang massif di seluruh wilayah Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun wawasan dan pengetahuan terkait Literasi Digital dalam bentuk Seminar dan Diskusi secara online dengan target penduduk di wilayah tersebut, khususnya di segmen Komunitas.*