SULAWESION.COM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado mengadakan simulasi pendaftaran bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk Pilkada 2024. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor KPU Kota Manado dengan melibatkan berbagai pihak terkait Senin (26/08/2024).
Hadir dalam kegiatan simulasi tersebut, perwakilan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado, perwakilan partai politik, media, serta stakeholder terkait. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan proses pendaftaran pasangan calon secara matang dan memastikan kelancaran tahapan Pilkada mendatang.
Ketua KPU Kota Manado, Ferley Kaparang, mengatakan pentingnya simulasi ini sebagai upaya untuk memantapkan prosedur pendaftaran bakal calon.
“Sesuai dengan arahan dari pemerintah daerah dan KPU provinsi, kami di KPU Manado menganggap sangat penting untuk melaksanakan simulasi ini bersama seluruh stakeholder terkait. Simulasi ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan ketertiban dalam proses pendaftaran calon walikota dan wakil walikota yang akan dimulai pada tanggal 27 hingga 29 Agustus mendatang.
Mengingat bahwa proses ini turut ikut setya banyak pihak, termasuk pasangan calon, tim pendukung, serta massa yang akan ikut mengiringi, kami harus memastikan bahwa setiap tahapan berjalan sesuai prosedur yang berlaku. Untuk itu, kami telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan Dinas Perhubungan untuk memberikan arahan dan memastikan bahwa semua iring-iringan yang datang bisa tertib dan teratur dalam proses pendaftaran nanti. Ujar Ferley”