MANADO, SULAWESION.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado secara resmi menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2024 Tingkat Kota.
Rapat pleno terbuka rekapitulasi dibuka langsung Ketua KPU Kota Manado Ferley Kaparang, bertempat di Hotel Luwansa Manado, Jumat (1/3/2024).
Kaparang menyebut penyelenggaraan rapat pleno terbuka berdasarkan keputusan KPU Nomor 219 Tahun 2024 tentang Petunjuk Pelaksanaan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara dalam Pemilihan Umum.
Ia mengatakan proses pemungutan suara pemilu di Kota Manado pada 14 Februari 2024 lalu berlangsung lancar, aman dan kondusif.
“Ini bahwa keseriusan penyelenggara pemilu dalam hal ini KPU Manado sudah sampai di tahapan yang krusial,” sebut Kaparang.
Ia turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, baik masyarakat, TNI/Polri, jajaran KPU yang sampai saat ini membantu menjaga kondusifitas jelang dan pasca pelaksanaan pemilu 2024.
“Walaupun situasi kondusif tapi tentunya kita memberi apresiasi kepada pengamanan masih tetap setia bersama-sama dengan kita,” ujar Kaparang.
Kaparang berharap proses rekapitulasi yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar, serta dapat diterima oleh semua pihak.
Rangkaian rapat pleno rekapitulasi diawali dengan pembacaan formulir model D hasil dari PPK di Kota Manado. Setelah itu dilakukan sinkronisasi dengan hasil rekap dari aplikasi Sirekap.
Rapat pleno terbuka rekapitulasi dihadiri para saksi dari 18 parpol peserta pemilu di tingkatan Kota Manado.