Bupati Maros Lepas 142 CJH, Bupati Chaidir Syam Titip Doa untuk Kabupaten Maros

Foto bersama CJH Kabupaten Maros bersama Bupati Maros Chaidir Syam dan unsur Forkopimda Maros. (Indra Sadli/Sulawesion.com)

MAROS, SULAWESION.COM — Pemerintah Kabupaten Maros bersama unsur Forkopimda Maros melepas 142 Calon Jamaah Haji (CJH) Reguler kabupaten maros tahun 1443 H tahun 2022.

Pelepasan ini dilakukan di Gedung Baruga B, Kantor Bupati Selasa (14/6/2022). Calon Jamaah Haji asal Maros ini tergabung di kloter ke 2 dan 8.

Bacaan Lainnya

Pelapasan ini juga dihadiri Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari, Ketua DRPD Maros, Patarai Amir, Kepala Kejari Maros, Suroto,  Dandim 1422 Maros, Letkol Inf Budi Rahman, Kepala Kantor Kemenag Maros Abd Hafid M Talla dan perwakilan Baznas Maros.

Saat ditemui, Kemenag Maros Abd Hafid M Talla mengatakan, nantinya CJH yang tergabung pada kloter 2 rencananya akan ke Asrama haji 16 juni mendatang. Sementara yang tergabung di kloter 8 akan masuk asrama 27 juni mendatang.

“Pelepasan ini ada 142 CJH dimana ada 50 orang laki-laki dan 92 perempuan, mereka nantinya akan menginap dulu di Asrama haji Sudiang Makassar untuk menjalani pemeriksaan dan menerima pembekalan. Selanjutnya akan betolak ke Tanah suci,” katanya.

Menurut Hafid, untuk jamaah haji yang tergabung di kloter 2 , akan tiba di Madinah. Sementara yang tergabung di kloter 8 akan tiba di Jeddah.

Tahun ini kata Abdul Hafid, jamaah Maros tergabung di kelompok yang pondok di kawasan Sisa yang berjarak sekitar 4.800 meter dari Ka’bah.

Sementara itu, Bupati Maros  Chaidir Syam mengatakan, moment pemberangkatan haji ini merupakan momen yang ditunggu-tunggu calon jamaah haji yang sudah lama menunggu.

“Apalagi Setelah dua tahun tidak memberangkatkan jamaah haji, alhamdulilah tahun 1443 Hijriah ini kita bisa kembali memberangkatkan. Walaupun kuota yang kita dapatkan sangat dibatasi karena pandemi Covid-19,” jelasnya.

Menurutnya, sejauh ini ke 142 calon jamaah haji ini terlihat sehat. Dia berharap semoga yang bisa berangkat tahun ini diberikan kemudahan, kelancaran, kesehatan dan diberikan predikat haji mabrur.

“Sehingga ketika kembali ke tanah air, nanti tentunya memberikan keberkahan bagi warga dan Kabupaten Maros,” katanya.

Dia berharap, para calon jamaah haji untuk fokus dalam mengikuti ibadah haji, meninggalkan segala urusan pekerjaan dan yang lainnya.

Chaidir Syam juga secara khusus meminta kepada jamaah haji untuk mendoakan kemakmuran, kesejahteraan dan kebahagiaan warga kabupaten Maros.

Indra Sadli | Guesman Laeta

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *