Hore! Gaji 13 ASN Pemkab Maros Segara Cair, Chaidir Syam : Gunakan Untuk Bayar Keperluan Sekolah

MAROS,SULAWESION.COM- Pemerintah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan menyiapkan Rp33 miliar untuk pembayaran gaji 13 Aparatur Sipil Negara (ASN).

Hal tersebut disampaikan Bupati Maros, Chaidir Syam. Ia mengatakan akan ada 7.000 ASN yang menerima gaji 13.
Gaji 13 tersebut tidak disertai dengan potongan meski penerima telah mengambil pinjaman dari pihak Bank

Bacaan Lainnya

“Kami siapkan Rp33 miliar untuk 7.000 ASN,” katanya, Selasa (28/5/2024).

Rencananya gaji 13 akan dibayarkan di bulan Juni mendatang. Pihaknya akan membayar gaji 13 jelang waktu sekolah.

Chaidir menekankan bahwa gaji 13 ini sebaiknya digunakan untuk kepentingan pendidikan.

“Diharapkan gaji 13 ini bisa digunakan untuk membeli keperluan sekolah anak jelang tahun ajaran baru,” tuturnya.

Terutama untuk membantu ASN dalam membiayai kebutuhan sekolah anak-anak mereka.

Hal ini menjadi lebih penting karena akan segera memasuki tahun ajaran baru.

Ia juga mengimbau ASN untuk menggunakan gaji 13 mereka dengan bijak, menghindari pemborosan dan perilaku yang berlebihan.

Selain itu, ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh ASN yang telah menjalankan tugas mereka dengan baik.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi seluruh aparatur negara yang telah melaksanakan tugas dengan baik untuk memberikan pelayanan yang terbaik,” ucapnya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *