MAROS,SULAWESION.COM— Dalam rangka Hari ulang tahun Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) ke 44 tahun, Ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Selatan, Ny. Dewwy Andi Rian bagikan ratusan paket sembako.
Sebanyak 500 paket sembako diberikan bagi masyarakat dihalaman Mako Polres Maros, Jum’at (23/2/2024). Selain sembako juga digelar ada pasar murah.
Dewwy Andi Rian mengatakan, pembagian sembako ini dalam rangka hari ulang tahun Yayasan Kemala Bhayangkari ke-44 sekaligus menyambut bulan suci ramadan.
“Jadi pasar murah ini tiap tahun kita adakan apa lagi mau puasa,” kata Dewwy.
Ia berharap kegiatan ini dapay membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Kita berharap masyarakat yang kurang mampu dapat terbantu, ini karena faktor harga beras naik, semoga dapat meringankan dengan adanya bantuan ini,” harapnya.
Sementara itu, Kapolres Maros, AKBP Awaluddin Amin mengungkapkan, pihaknya telah menyiapkan 500 paket dalam bentuk sembako.
“Alhamdulillah hari ini ada 350 yang kita bagikan, kita siapkan 500 paket. Dan hari ini ada sekitar 350 yang baru menerima,” ungkapnya.
Salah satu penerima, Achmad Fachmi, ditengah kenaikan beras merasa terbantu dengan adanya bantuan dari Polres Maros.
“Terima kasih polres maros sudah memberikan bantuan kepada kami, semoga ini menjadi berkah mencukupi kebutuhan saya dan keluarga,” tuturnya.