MAROS,SULAWESION.COM- Puncak perayaan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 tahun 2024 berhasil dilaksanakan di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Acara ini dihadiri oleh sekitar 11 ribu peserta yang berasal dari 24 kabupaten/kota se-Sulsel, dengan antusiasme tinggi dalam mengikuti rangkaian kegiatan yang diselenggarakan.
“Jika kita hitung dari server, tercatat ada sekitar 11 ribu peserta, dengan 1.600 orang berasal dari berbagai kabupaten/kota dan 6.500 dari Kabupaten Maros. Kegiatan ini juga kami buka untuk umum,” ujar Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Maros, Zulkifli, pada Minggu (1/9/2024), di Lapangan Pallantikang Maros, Kecamatan Turikale.
Jalan santai menjadi salah satu kegiatan utama dalam acara ini, dengan rute yang meliputi Jalan Narsun Amrullah, menuju PTB, dan kembali lagi ke Lapangan Pallantikang. Selain jalan santai, rangkaian kegiatan lainnya termasuk Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Penyuluh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) se-Sulsel.
BKKBN Provinsi Sulsel juga menyediakan berbagai hadiah doorprize menarik, termasuk tiga paket umroh, tiga sepeda listrik, satu unit sepeda motor, dan televisi, serta hadiah menarik lainnya.
Zulkifli, yang juga mantan Camat Turikale ini, menekankan bahwa acara ini merupakan bagian dari tanggung jawab besar dalam mengawal semua upaya dan intervensi untuk mewujudkan keluarga Indonesia yang berkualitas dan berdaya saing. Dia juga berharap agar BKKBN dapat terus mendampingi keluarga Indonesia dan mendukung upaya pemerintah dalam percepatan penurunan stunting sesuai dengan target yang ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo.