Ribuan Pelari Antusias Ikuti Pilkada Run Maros, Jajal Jalur Mamminasata

Pilkada Run 2024 oleh KPU Maros yang diikuti ribuan peserta dari Kabupaten Maros, (sulawesion.com/Indra Sadli Pratama).

MAROS,SULAWESION.COM– Sebanyak 800 peserta turut serta dalam event Pilkada Run Maros yang digelar pada Minggu, 18 Agustus 2024. Acara ini menjadi bagian dari sosialisasi tahapan Pilkada 2024 dengan tajuk “Berlari Menuju TPS”.

Bupati Maros, Chaidir Syam, dan Ketua KPU Maros, Jumaedi, secara langsung melepas para peserta yang memulai start dari Alun-alun Bank Sulselbar Maros. Mereka menempuh rute sejauh 5 kilometer melintasi jalur Mamminasata.

Bacaan Lainnya

Salah satu peserta, Indra Sadli Pratama, mengaku sangat puas dengan event ini.

“Ini baru pertama kali saya melewati rute jalan melingkar,” ujarnya.

Indra juga mengapresiasi kegiatan ini, terutama karena diselenggarakan sebagai sosialisasi menjelang Pilkada.

“Apalagi ini event gratis, kita dapat jersey dan medali,” tambahnya. Indra berhasil mencapai garis finish dengan catatan waktu 31 menit.

Di sisi lain, Komisioner KPU Maros Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Parmas, Nurul Amrah, menyatakan kegembiraannya melihat tingginya antusiasme peserta.

“Target awalnya 750 peserta, tetapi ternyata lebih dari 1.000 orang yang mendaftar,” ungkapnya.

Menurut Nurul, peserta yang mengikuti acara ini adalah warga yang memiliki KTP Maros dan terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Nurul juga menyebut bahwa Pilkada Run berlangsung serentak di seluruh Sulawesi Selatan.

“Sosialisasi dikemas dalam event lari, jadi lebih ringan dan mudah dipahami oleh masyarakat,” ujarnya.

Saat ini, KPU Maros sedang berupaya mencatatkan rekor MURI untuk jumlah peserta terbanyak di Sulsel.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *