Ketua TP-PKK, Ny Roring Lumanauw Hadiri Penilaian Lomba PKK di Tompaso

Ketua TP-PKK Minahasa Ny Fenny Roring-Lumanauw bersama Ketua TP PKK Provinsi Sulut Ny Rita Dondokambey-Tumuntuan, ketika menghadiri Penilaian lomba PKK di Desa Kamanga, Tompaso, Selasa (7/9/22). Foto Herie

 

MINAHASA, SULAWESION.COM – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) Kabupaten Minahasa, Dra Fenny Roring Lumanauw SIP menghadiri kegiatan Penilaian lomba PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Utara, bertempat di Balai Desa Kamanga Dua Kecamatan Tompaso, Rabu (7/9/2022).

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Ny. Fenny Roring- Lumanauw  mengucapkan selamat datang kepada ketua TP-PKK Provinsi Sulawesi Utara Ir. Rita Dondokambey- Tumuntuan dan rombongan di Desa Kamanga Dua Kecamatan Tompaso.

“Kegiatan penilaian lomba ini merupakan kehormatan bagi kami khususnya masyarakat di Desa Kamanga II, yang merupakan salah satu PKK yang mewakili Kabupaten Minahasa sebagai peserta lomba PKK tingkat provinsi Sulawesi Utara tahun 2022, ” ujar Lumanauw.

Lebih lanjut dikatakannya, Sinergitas seperti ini kita harapkan dapat terus terjaga demi menuju kamanga dua hebat, Tompaso hebat, Minahasa hebat dan Sulut hebat.

“Semoga kegiatan ini menjadi pendorong semangat bagi desa kamanga dua dan menjadi inspirasi bagi desa bahkan kelurahan lainnya dalam menumbuhkan inovasi dan pemberdayaan masyarakat di Minahasa, “ungkapnya.

Ketua TP-PKK pun memberikan Apresiasi dan ucapan terima kasih kepada masyarakat dan pemerintah desa kamanga dua atas kerja keras, kerjasama dan pemberian diri dalam mempersiapkan lomba ini.

Dalam kegiatan ini dilakukan penilaian oleh tim penilai yang dihadiri pula oleh Ketua TP-PKK Provinsi Sulut Ny Rita Dondokambey bersama tim penilai dengan meninjau lokasi diadakannya penilaian lomba PKK.

Turut hadir Kepala Dinas PMD Kabupaten Minahasa, Djeffry Tangkulung S.H,8 Kabag Prokopim Sedakab Minahasa Jhoni Tendean, Camat Tompaso Stenly Umboh dan Ibu-ibu PKK Desa Kamanga serta tamu undangan lainnya.

Penulis: Herie Soriton I Supardi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *