MINAHASA, SULAWESION.COM – Dalam rangka memperingati HUT ke-15, Desa Noongan Dua. Kecamatan Langowan Barat, sebanyak 5 Dusun (Jaga), di desa Noongan Dua, membuat dan memperindah taman Hatinya PKK yang masuk dalam Perlombaan yang digelar oleh Panitia HUT Desa Noongan dua.
“Untuk diketahui perlombaan antar dusun (Jaga), ini selain membuat dan mempercantik Taman Hatinya PKK, juga yang dinilai kebersihan Lingkungan yang ada di setiap Jaga, tentunya harus memenuhi 2 kriteria yakni Kebersihan dan Keindahan, “Ucap Ketua PKK Desa Noongan 2, Winsy Memah yang juga merupakan Ketua Panitia HUT Desa Noongan 2, saat ditemui oleh Media ini, dirumah kediamannya, Selasa (11/10/22).
Lebih lanjut dikatakannya, selain perlombaan Taman Hatinya PKK, ada juga berbagai perlombaan yang akan digelar.
“Untuk diketahui nantinya pada tanggal 15 Oktober nanti, ada juga berbagai lomba yang akan diikuti oleh kelima jaga, dimana lomba yang akan digelar diantaranya, Lomba non beras terigu, Lomba Busana PKK, Lomba Bintang Vokalia dan nantinya akan dirangkaikan dengan Ibadah Syukur HUT Desa Noongan Dua, yang rencananya akan dihadiri oleh Istri Bupati Minahasa yakni Ketua TP PKK Minahasa, Ny. Fenny Roring – Lumanauw, “Kata Ketua Panitia HUT Desa Noongan Dua.
Adapun untuk hari ini sesuai jadwal oleh Tim Penilai dari Kecamatan Langowan Barat, dipimpin Sekertaris Kecamatan Stenli Kayuwatu telah melaksanakan penilaian Taman Hatinya PKK dan kebersihan lingkungan di ke lima Jaga, yang ada di desa Noongan Dua, yang di pantau langsung oleh Camat Sisca Maseo didampinggi Hukum tua Desa Noongan Dua, Vecky Soriton.
Pada kesempatan ini Camat Langowan Barat Sisca Maseo mengucapkan apresiasi atas kegiatan yang digelar ini.
“Saya mengucapkan Apresiasi kepada Hukum Tua Desa Noongan Dua bersama Perangkat Desa yang ada serta Panitia HUT desa Noongan 2, dan tentunya bagi masyarakat desa Noongan 2 yang begitu antusias dalam menyambut HUT Desa ini, dengan mengelar kegiatan yang sangat baik, dimana hal ini sangat menunjang program pemerintah kabupaten minahasa dalam mempersiapkan diri untuk piala adipura nantinya untuk kebersihan lingkungan tentunya,” tutur Camat Maseo.
Hari Ulang Tahun ke-15 Desa Noongan Dua, adalah perayaan pertama sejak dimekarkan dari Desa Noongan menjadi Desa Noongan 2 dan Desa Noongan 3, pada 15 tahun silam. Dimana pemekaran ini sangat berpengaruh dalam pembangunan infrastruktur yang ada di desa Noongan 2, dimana Tahun ini desa Noongan 2 telah menjadi Desa Mandiri sesuai dengan kriteria.
Herie Soriton | Guesman Laeta