Bahas Masalah Inflasi, Wabup Minsel Ikuti Rakor Bersama Kemendagri

Wakil Bupati Minahasa Selatan Brigjen TNI (Purn) Theodorus Kawatu.

MINSEL, SULAWESION.COM – Wakil Bupati Minahasa Selatan Brigjen TNI (Purn) Theodorus Kawatu, mengikuti secara daring Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka Pengendalian Inflasi Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Minahasa Selatan, Senin (19/01/2026).

Selain membahas pengendalian inflasi tahun 2026, rakor ini juga dirangkaikan dengan pembahasan antisipasi kenaikan harga tiket pesawat menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Ramadhan dan IdulFitri, serta evaluasi dukungan pemerintah daerah terhadap pelaksanaan Program 3 Juta Rumah.

Bacaan Lainnya

Wakil Bupati Minahasa Selatan menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan untuk mendukung penuh kebijakan dan arahan pemerintah pusat, khususnya dalam menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi daerah.

“Melalui partisipasi aktif dalam rapat koordinasi ini, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan diharapkan dapat mengimplementasikan langkah-langkah pengendalian inflasi secara efektif dan berkelanjutan, sekaligus mendukung stabilitas ekonomi daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tukasnya.

Wakil Bupati Minahasa Selatan turut didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Frangky Tangkere, Kepala Dinas Perdagangan Nansy Ludong, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Ibu Inge Tengor, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Frangky Mamangkey, Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah Brando Tampemawa, Kepala Bagian Perekonomian Setda Eloni Sumampow, serta Kepala Bagian Sumber Daya Alam Setda Frany Tilaar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan