KONI Sitaro Gelar Rakerda, Bahas Pembinaan dan Pengembangan Cabor

Suasana pelaksanaan rakerda KONI Sitaro yang berlangsung di gedung sekretariat, tepatnya di kawasan Plaza Siau, Selasa 25 Juni 2024 malam. (Foto: Ist)

SITARO, SULAWESION.COM – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kepulauan Sitaro menggelar Rapat Kerja Daerah atau rakerda.

Rakerda tersebut dilaksanakan di Sekretariat KONI Sitaro, tepatnya di kawasan Plaza Siau, Selasa (25/6/2024) malam.

Bacaan Lainnya

Pelaksanaan rakerda diawali dengan acara pembukaan yang dihadiri Asisten Dua Sekda Sitaro Agus Poputra mewakili Penjabat Bupati Joi Oroh.

Kesempatan itu, Poputra mengatasnamakan pemerintah daerah menyambut positif adanya pelaksanaan rakerda sebagai salah satu sarana guna optimalisasi fungsi organisasi serta kesinambungan strategi dan program KONI.

“Kiranya rapat ini mampu meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan KONI sebagai salah satu elemen kekuatan pembangunan daerah, khususnya di bidang olahraga,” kata Poputra.

Menurutnya olahraga tak hanya bicara prestasi namun lebih kepada mempersatukan berbagai perbedaan dengan berlandaskan sportivitas sebagai pijakan setiap pelaku olahraga di dalamnya.

“Nah, KONI adalah satu-satunya organisasi yang memiliki peran utama dalam keolahragaan. Makanya kami pemerintah daerah akan terus memberikan dukungan terhadap keberlangsungan olahraga melalui organisasi KONI,” kuncinya.

Ketua Umum KONI Sitaro Evanglian Sasingen mengapresiasi setiap perkembangan yang terjadi pada masing-masing cabang olahraga (cabor) di Kabupaten Sitaro, khususnya yang mulai mencatatkan prestasi.

“Kami mengapresiasi setiap cabang olahraga yang ada, terutama beberapa cabang mulai ada prestasi seperti panjat tebing dan taekwondo,” kata Sasingen.

“Pembinaan ini sangat penting bagi kami untuk tetap menjaga komitmen dalam mengembangkan potensi olahraga di Kabupaten Sitaro,” katanya lagi.

Sementara itu dalam pelaksanaan rapat kerja, Sekretaris Umum KONI Sitaro Bob Wuaten menyentil beberapa program yang akan menjadi fokus utama, semisal pemasaran dan prestasi.

Tak hanya itu, pembinaan dan pengembangan cabor juga menjadi bidikan pengurus KONI Sitaro dalam rangka mewujudkan target meraih prestasi.

“Program utama di tahun 2024 adalah bicara prestasi, selain kita bicara terkait pemasaran. Kedepan KONI akan terus mendorong agar setiap pengurus cabor mampu bekerjasama dengan pihak-pihak yang ingin memajukan olahraga,” sentilnya.

Dia menambahkan pentingnya penataan kepengurusan di setiap cabor untuk mengoptimalkan setiap program, termasuk dalam hal pembinaan dan pelatihan rutin.

Turut hadir dalam rakerda tersebut antara lain pengurus KONI Sulawesi Utara serta beberapa pengurus cabang olahraga di Kabupaten Sitaro.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *