KOTAMOBAGU,SULAWESION.COM– PSIS Semarang resmi memperkenalkan Mario Londok sebagai rekrutan terbaru mereka untuk memperkuat skuad mengarungi lanjutan Liga 2 Indonesia.
Melalui akun Instagram mereka, PSIS Semarang resmi memperkenalkan kiper asal Kotamobagu pada Senin 5 Januari 2026.
“Cerita belum berakhir, tapi sedang ditulis ulang. Gaya baru kekuatan yang sama. Selamat datang kembali Mario Londok Sugeng,”tulis akun instagram PSIS Semarang.
Mario Londok sebelumnya memperkuat Persela Lamongan sebelum direkrut oleh PSIS Semarang.
Pemain berusia 28 tahun ini sudah malah melintang dibeberap klub di Indonesia termasuk pernah memperkuat Persiraja Banda Aceh serta membawa PSBS Biak promosi ke kasta tertinggi sepak bola Liga 1 2024/2025.
PSIS Semarang sendiri saat ini berada diurutan ke sembilan klasemen liga 2 grup 2. Atau berada pada posisi playoff degradasi. Hanya terpaut dua poin dari Persipal Palu.
Menarik ditunggu aksi Mario Londok di bawah mistar PSIS Semarang. Mampukah dirinya menyelamatkan PSIS Semarang dari zona degradasi?







