KRMB Gelar Konsolidasi Akbar Unjuk Rasa, Reski: Bentuk Perlawanan Terhadap Pemerintah

Suasana konsolidasi akbar Koalisi Rakyat Mamasa Bersatu (KRMB), yang dihadiri sedikitnya 50 orang, Senin (4/7/22). (Saldi/sulawesion.com)

MAMASA,SULAWESION.COM-Masyarakat Kabupaten Mamasa yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Mamasa Bersatu (KRMB) menggelar konsolidasi Akbar, Senin (4/7/22).

Konsolidasi yang dilakukan di Gedung Tribun Lapangan Mamasa tersebut dihadiri sedikitnya 50 orang dari berbagai golongan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Reski Masran, selaku Koordinator Lapangan mengungkapkan, konsolidasi tersebut digaungkan untuk melakukan aksi unjuk rasa pekan ini.

“Saya hanya menguplod di media sosial bahwa mungkin bagus diramaikan lagi simpang lima dan itu direspon beberapa orang teman-teman dan kita bertemu di salah satu warkop untuk berkomunikasi dan kita menentukan hari ini untuk konsolidasi Akbar,” jelas Reski.

“Bahwa konsolidasi ini, untuk menggaungkan bahwa ada perlawanan yang kita lakukan terhadap pemerintah yang sampai hari ini rakyat mamasa masi banyak mengalami keterpurukan, sehingga konsolidasi ini untuk mengajak orang untuk sama-sama kita perangi orang-orang yang membuat Mamasa sedang tidak baik-baik saja,” ungkap Reski Ketika ditemui awak media.

Lanjut Reski, Salah satu keterpurukan yang dialami masyarakat mamasa seperti baru-baru ini adalah mogoknya beberapa tim medis di rumah sakit kondosapata.

“Dan ada sekitar 20 tuntutan yang nantinya akan disuarakan saat aksi demonstran,” sebut Reski.

Sambung Reski menurut data konsolidasi sekitar 700 massa yang terdata yang akan mengikuti aksi unjuk rasa nantinya.

“Jadi namanya Koalisi jadi siapapun yang prihatin terhadap Mamasa maupun pribadi atau lembaga silakan bergabung bersama kami pada tanggal 6 Juli 2022 untuk melakukan aksi,” terangnya

“Kesepakatan kami bahwa tidak akan ada tendensi karena ini murni dilakukan karena derita rakyat Mamasa,” Tutup Reski.

Saldi I Pardi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *