BITUNG, SULAWESION.COM – Geraldi Mantiri – Erwin Wurangian (GM-Win) terus memberikan penguatan kepada masyarakat lewat kampanye mendidik.
Teranyar, kedua pasangan calon (Paslon) itu menghadiri kampanye Rapat Umum Terbatas tingkat Kecamatan di Maesa, Sabtu (19/10/2024).
Kampanye yang dihadiri ratusan masyarakat Maesa itu, Geraldi Mantiri dan Erwin Wurangian saling bergantian memberikan orasi politik.
Baca juga: GM-Win Paslon Paling Konsisten Sampaikan Ide dan Gagasan Disetiap Kampanye
Dikesempatan tersebut, Geraldi Mantiri mengajak masyarakat Kota Bitung untuk lebih cerdas dalam memilih pemimpin.
Terutama, katanya, melihat secara bijak mana pemimpin yang punya gagasan dan mana pemimpin yang hanya hadir di kampanye sekedar gimik.
“Mengenali rekam jejak itu sangatlah penting sebelum memantapkan pilihan di 27 November 2024 nanti. Minimal masyarakat harus mencaritahu apa saja hasil kerja kandidat atau gagasannya,” beber Geraldi.
Baca juga: Maurits Mantiri Pastikan GM-Win Lanjutkan Program BPJS Kesehatan Gratis
Hal yang sama juga disampaikan Erwin Wurangian. Menurutnya, segala tindak-tanduk kandidat harus diketahui secara jelas dan kongkrit oleh masyarakat.
“Sehingga masyarakat harus selektif memilih calon pemimpin demi kemajuan Kota Bitung bukan soal kepentingan pribadi. Kemajuan Bitung pastinya jadi harga mati GM-Win bagi masyarakat tanpa harus tawar menawar,” jelasnya.
Ia juga mengatakan, GM-Win mengutamakan doa dan dukungan masyarakat saat ini. “Nanti kita lihat siapa yang lebih kuat, doa masyarakat atau doi (uang),” tukasnya.