Kerjasama BRI Bulukumba dan Kimia Farma Apotik: Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Nasabah dan Pegawai

BULUKUMBA,SULAWESION.COM- PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Kabupaten Bulukumba, bekerja sama dengan Kimia Farma Apotik Bulukumba, mengadakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis dan konsultasi kesehatan untuk para pegawainya dan nasabah BRI di Banking Hall Kantor Cabang BRI Bulukumba, Selasa (7/11/2023).

Manajer Cabang BRI Bulukumba, Suryadi mengatakan bahwa inisiatif pemeriksaan kesehatan gratis yang ditujukan untuk para pegawai dan nasabah adalah bagian dari program sinergi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Bacaan Lainnya

Menurut Suryadi, layanan ini diperluas tidak hanya kepada pegawai, tetapi juga kepada nasabah BRI BO Bulukumba yang telah melakukan transaksi atau mengunjungi Kantor Cabang BRI Bulukumba.

“Ini adalah wujud perhatian BRI dan Kimia Farma terhadap pentingnya kesehatan nasabah kami. Pemeriksaan kesehatan gratis akan berlangsung dari 7 hingga 9 November, dan kami berencana untuk melanjutkannya pada bulan Desember,” ujar Suryadi.

Apt. Firman Rezky Pratama S.Farm dari Kantor Cabang Kimia Farma Bulukumba juga hadir dalam acara tersebut. Dia menyatakan apresiasinya atas pemeriksaan kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Kantor Cabang BRI Bulukumba untuk para nasabahnya.

Acara pemeriksaan kesehatan gratis ini juga sebagai bagian dari program sinergi BUMN, yang dimana disambut hangat oleh para nasabah yang sempat hadir.

Salah satu nasabah dari Taccorong, Bulukumba, Murni mengungkapkan kegembiraannya atas ketersediaan pemeriksaan kesehatan gratis di BRI.

“Pastinya senang, tidak tahu sebelumnya kalau ada pemeriksaan gratis di BRI. Niat datang kesini urus tabungan, dan ternyata ada tes kesehatan jadi sekalian,” katanya.

Menurutnya, kegiatan ini membantu dirinya untuk mengetahui kondisi kesehatannya.

“Semoga saja bisa berkelanjutan nanti, pastinya sangat membantu untuk kami para nasabah untuk peduli kesehatan,” tandasnya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *