Pj Bupati Buteng Resmikan Andaba di Mawasangka

Penjabat Bupati Buteng Andi Muhammad Yusuf dan forkopimda saat foto bersama dengan H. Rusli Ari pada peresmian Swalayan Andaba

 

Bacaan Lainnya

BUTON TENGAH, SULAWESION.COM – Cabang Swalayan Andaba di Kecamatan Mawasangka Kabupaten Buton Tengah (Buteng), diresmikan langsung oleh Penjabat Bupati Buton Tengah (Buteng) Andi Muhammad Yusuf, Senin (19/6/2023).

Pada peresmian Swalayan Andaba ini Andi Muhammad Yusuf mengharapkan kehadiran swalayan ini dapat menjadi motor penggerak dalama percepatan perkembangan ekonomi di Buteng terutama di Kecamatan Mawasangka itu sendiri.

“Mudah-mudahan dengan hadirnya swalayan andaba ini, dapat menjadi motor penggerak percepatan ekonomi di Buteng,” tuturnya saat memberikan sambutan

Selain itu, Swalayan Andaba juga, sambung Andi, diharapkan dapat membantu dan berkolaborasi dengan pemerintah Daerah Buteng dalam memasarkan hasil koperasi dan UMKM Buteng serta hasil sumberdaya alam Buteng yang dimiliki seperti Komoditi mente, Pengolahan jahe, Kopi dan lain sebagainya.

Maka dari itu, pungkas Andi, kami ucapkan terimakasih kepada H. Rusli Ari dan keluarga, muda-mudahan dengan hadirnya Swalayan Andaba ini dapat menjadi episentrum bagi perkembangan ekonomi Buteng, sehingga perputaran ekonomi dapat berkembang pesat di Kabupaten Buteng.

“Jadi hadirnya swalayan Andaba tidak hanya perputaran ekonomi yang berkembang, tetapi lapangan pekerjaan terbuka dan secara otomatis karyawannya diambil juga dari masyarakat Buteng sehingga mengurangi angka pengangguran,” tutupnya

Di tempat yang sama, Direktur Swalayan Andaba H. Rusli Ari memaparkan, sampai saat ini, Swalayan Andaba di Kabupaten Buteng telah telah membangun dua Swalayan yakni di kecamatan Gu dan Kecamatan Mawasangka, dengan karyawan 83 orang.

“Untuk saat ini karyawan kami ada 83 orang yakni Mawasangka 37 dan Lombe 45 karyawan,” tuturnya saat dikonfirmasi oleh rekan media

Olehnya itu, pungkas Rusli, hadirnya swalayan andaba ini dapat membantu masyarakat Buteng secara umum, sehingga keperluan-keperluan lain tidak lari lagi keluar darah, sebab harga dapat bersaing dengan yang diluar.

“Untuk saat ini, kami masih melengkapi semua keperluan, sehingga dapat mempermudah masyarakat dalam berbelanja dan tidak lagi keluar daerah semua telah tersedia di sekitar kita,” pungkasnya

Ali Tidar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *