Kantongi Rekomendasi PKB, AMAN Siap Bertarung Pilkada Butur 2024

Afirudin Mathara - Rahman (AMAN). (Foto: PKB Buton Utara)

BUTON UTARA, SULAWESION.COM – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Buton Utara (Butur) Afirudin Mathara – Rahman (AMAN) siap mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.

Hal ini dikonfirmasi langsung melalui Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Rahman, yang menyatakan dirinya sudah sangat siap untuk bertarung pada pilkada serentak yang akan dilaksanakan beberapa bulan kedepan.

Bacaan Lainnya

“Progres keseriusan kami sangat terukur dengan adanya rekomendasi satu PKB langsung menunjuk Pak Afirudin dan saya sebagai 01 dan 02,” jelasnya saat diwawancarai melalui via telepon seluler, Minggu (9/6/2024).

Hal tersebut, lanjutnya menunjukan bahwa pasangan AMAN lebih siap belayar menuju Pilkada Butur 2024 dan mengajak simpatisan untuk terus bergerak maju, serta tidak termakan isu provokatif.

“Secara langkah kami lebih siap untuk Pilkada 2024 dan untuk simpatisan AMAN terus bergerak maju, tidak usah termakan isu provokatif bahwa pasangan AMAN tidak mendapatkan pintu partai,” tutur Rahman.

Mohon maaf sambungnya, justru yang pasangan Cabub dan Cawabub lainnya belum mempunyai surat rekomendasi partai, baru bermodalkan surat tugas sudah optimis untuk maju di Pilkada Butur.

“Terus terang, mohon maaf yang lain saja hanya bermodalkan surat tugas sudah optimis maju di Pilkada Butur, apalagi pasangan AMAN yang hari ini sudah mendapatkan rekomendasi PKB justru kamilah yang selangkah lebih maju ketimbang pasangan lain,” ketusnya.

Mantan Ketua KNPI Butur itu pun menjelaskan Insha Allah dalam waktu dekat akan ada partai koalisi tambahan yang siap mengusung pasangan AMAN bersama PKB, dengan tidak mendahului takdir pihaknya tinggal menunggu pendaftaran ke KPU.

Rahman juga mengimbau agar Pilkada ini adalah ajang adu gagasan dan strategi pembangunan daerah kedepan, tidak perlu saling mencaci serta memfitnah karena Butur harus di bangun bersama, mari berkompetisi secara sehat untuk kemajuan daerah ini.

“Alangkah lebih baik kita adu gagasan, strategi, visi dan misi untuk membangun daerah yang sangat kita cintai ini, karena butur harus kita bangun bersama, marilah kita berkompetisi secara sehat karena kita semua bersaudara dan mempunyai visi yang sama yaitu membangun Butur,” tutupnya mengimbau.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *