MINSEL, SULAWESION.COM – Pemerintah Desa (Pemdes) Raanan Baru Satu Kecamatan Motoling Barat memanfaatkan Dana Desa (DD) dengan melaksanakan sejumlah program kegiatan yang telah ditata dalam Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2023 lalu.
Salah satu program kegiatan yang terealisasi di tahap IV Tahun Anggaran 2023 yaitu pembangunan Infrastruktur rabat beton jalan kebun sentra ekonomi.
Penjabat Hukum Tua (Kumtua) Desa Raanan Baru Satu Delviane Kawengian menyebutkan pembangunan infrastruktur Rabat Beton jalan kebun merupakkan salah satu program prioritas tindaklanjut hasil musyawarah antara Pemerintah Desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang kemudian dituangkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2023.
“Pembangunan rabat beton jalan Winosirang bertujuan untuk menunjang program ketahanan pangan dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat,” katanya.
Selain itu dibangunanya Rabat beton jalan kebun sentra ekonomi, diharapkan akan memudahkan mobilisasi masyarakat mengeluarkan hasil pertanian dan perkebunan.
“Dan untuk pekerjaan pastinya akan melibatkan masyarakat. Sebab sejatinya Dana Desa untuk kesejahteraan masyarakat,” tukas Kawengian.
Sementara itu Sekertaris Desa Raanan Baru Satu Alter Dien mengajak agar seluruh masyarakat terus menunjang program pembangunan, sosial dan kemasyarakatan.
“Termasuk menunjang program Ketahanan Pangan Bupati Minsel Bapak Frangky Donny Wongkar SH yaitu Marijo Bakobong dengan memanfaatkan lahan perkebunan, membuka lahan tidur untuk kemudian ditanami tanaman yang dapat menopang ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Terpisah, sejumlah warga memberikan apresiasi kepada pemerintahan Desa Raanan Baru Satu yang telah mewujudkan kerinduan masyarakat membangun rabat beton jalan kebun, karena sangat membantu petani meningkatkan hasil Perkebunan dan Pertanian.
“Dengan harapan kedepan pemerintahan Desa, akan terus menghadirkan pembangunan untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat,” ucap Freddy Palapa dan Yosua Onibala. ***