GORUT,SULAWESION- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara menggelar debat kandidat perdana pasangan calon bupati dan wakil bupati Gorontalo Utara. Debat ini bertempat di gedung Graha Anbril Desa Moluo Kecamatan Kwandang, pada Senin (28/10).
Kegiatan debat tersebut dibuka langsung oleh Ketua KPU Gorontalo Utara, Sofyan Jakfar, yang juga sekaligus menyampaikan bahwa debat kandidat ini salah satu metode kampanye yang telah diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 13 tahun 2024 tentang kampanye.
Debat diikuti oleh semua pasangan calon yang memperebutkan kursi kepemimpinan Gorontalo Utara yakni nomor urut 1 Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey, nomor urut 2 Thariq Modanggu, S.Ag, M.Pdl dan Nurjana Hasan Yusuf, SIP serta nomor urut 3 Ridwan Yasin, SH, MH dan Muksin Badar, SE.
Debat dihadiri ketua dan anggota KPU Provinsi Gorontalo, ketua dan anggota Bawaslu, unsur Forkopimda serta pendukung pasangan calon.
Selama debat, para kandidat memaparkan visi dan misi mereka dalam memajukan daerah, dengan fokus pada isu-isu utama seperti pengembangan infrastruktur, peningkatan kesejahteraan masyarakat, hingga inovasi dalam bidang pendidikan dan kesehatan.
Sofyan menjelaskan bahwa tujuan utama debat ini adalah untuk memberikan informasi yang akurat dan transparan kepada masyarakat agar dapat membuat keputusan yang tepat pada hari pemilihan nanti.